19 Unit Ruko di Keude Paya Bakong Ludes Terbakar
Font: Ukuran: - +
DIALEKSIS.COM | Aceh Utara - Sebanyak 19 unit bangunan ruko tepatnya di pusat Kecamatan Paya Bakong, Aceh Utara ludes terbakar dilalap si jago merah.
Kebakaran bangunan bertoko (Ruko_red) terjadi sekitar pukul 03.00 Wib, Jumat (25/10/2019).
Kapolres Aceh Utara AKBP Ian Rizkiaan Milyardin melalui Kapolsek Paya Bakong Ipda Pujianto dikonfirmasi Dialeksis.com mengatakan diduga kebakaran terjadi akibat konsleting arus pendek disalah satu ruko.
Berdasarkan keterangan dari saksi mata yang melihat kebakaran tersebut terjadi sekitar pukul 03.00 Wib.
"Saat kebakaran ada saksi yang melihat bahwa percikan api muncul dari atas salah satu rumah ruko warga, Kemudian saksi membangunkan semua pemilik rumah dengan cara mendobrak pintu,"kata Kapolsek Paya Bakong.
Kemudian terang Kapolsek api menjalar begitu cepat dikarenakan bangunan ruko berbahan kayu dan rapuh sehingga mudah terbakar.
"Dalam kejadian tersebut tidak ada korban jiwa, namun satu unit mobil Daihatsu grandmax milik Murtala ikut terbakar, yang diparkir didepan ruko miliknya,"pungkas Pujianto.
Sampai saat ini kerugian akibat kebakaran tersebut sedang dalam pendataan. (Fajrizal)