Beranda / Berita / Aceh / 5 Ruko di Pidie Jaya Terbakar

5 Ruko di Pidie Jaya Terbakar

Rabu, 04 Agustus 2021 08:00 WIB

Font: Ukuran: - +

Reporter : Agam K

DIALEKSIS.COM | Pidie Jaya - Kebakaran hebat melanda Desa Keude Ulee Ule, Kecamatan Bandar Dua, Kabupaten Pidie Jaya. Akibatnya lima rumah toko (ruko) berkontruksi beton di kawasan itu dilahap si jago merah.

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah Pidie Jaya, Okta Handipa mengatakan, peristiwa kebakaran itu terjadi pada Selasa (3/8/2021), sekitar pukul 16.45 WIB dan sekitar dua jam lebih api baru bisa dipadamkan.

“Ada lima ruko yang terbakar, apa mulai terlihat pada pukul WIB dan selang sekitar dua jam kemudian api baru bisa dipadamkan, masyarakat sekitar juga ikut bantu memadamkan api,” ujar Okta kepada dialeksis.com, Selasa (3/8/2021).

Okta menambahkan, dalam peristiwa kebakaran tersebut, pihaknya mengerahkan empat unit mobil pemadam kebakaran dan juga dibantu oleh mobil pemadam kebakaran dari Kabupaten Bireuen, serta TNI-Polri, PMI dan masyarakat juga ikut membantu.

“Mengenai berapa banyak jumlah kerugian, kini masih dalam pedataan. Secara umum barang -barang yang di toko itu habis terkar dan juga sebagian sempat diselamatkan,” tutur Okta.


Keyword:


Editor :
M. Agam Khalilullah

riset-JSI
Komentar Anda