kip lhok
Beranda / Berita / Aceh / Akhir Tahun, Stok Beras Aceh Aman dan Stabil

Akhir Tahun, Stok Beras Aceh Aman dan Stabil

Senin, 29 November 2021 15:00 WIB

Font: Ukuran: - +

Reporter : Fatur

Ilustrasi beras. [Foto: Ist]

DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Ketahanan pangan di Aceh menjelang akhir tahun 2021 merupakan hal penting yang harus dikawal.

Kepala Bulog Aceh, Irsan Nasution mengatakan, untuk ketersediaan beras di Aceh itu selalu aman dan terkendali setiap tahunnya.

“Sepanjang tahun kalau di Aceh ini katakanlah di tahun 2021 ini, selalu relatif stabil, dan belum ada kendala sama sekali sampai hari ini,” ucapnya kepada Dialeksis.com, Senin (29/11/2021).

Irsan mengatakan, kita tidak perlu ragu dengan ketersediaan stok beras di Aceh, karena Aceh itu wilayah surplus jadi kita gak perlu lagi. “Karena kalau kita melihat dilapangan di bulan Oktober dan November 2021 ini juga masih ada panen,” sebutnya.

Irsan mengatakan, terkait maintence dan juga perawatan daripada beras itu sendiri juga kita lakukan terus. “Itu terus kita lakukan agar tetap terjaga kualitasnya,”tukasnya.

Irsan juga menyampaikan, ini kan terus kita monitor setiap saat. “Kepala gudang memonitor terus, bagaimana perkembangannya, apakah semua terjaga, apakah ada indikasi hama, jika ada indikasi-indikasi seperti itu langsung kita lakukan tindakan maintence demi terjaga kualitas beras yang baik untuk konsumsi masyarakat,” ujarnya.

Walaupun misalnya bulan 12 ini didaerah lain adanya cek-list, kata Irsan, untuk Aceh karena ada panen sebe,lumnya jadi kita tidak perlu ragukan lagi. [ftr]

Keyword:


Editor :
Alfatur

riset-JSI
Komentar Anda