kip lhok
Beranda / Berita / Aceh / Akses Jalan Beureunuen - Meulaboh Kembali Lumpuh

Akses Jalan Beureunuen - Meulaboh Kembali Lumpuh

Kamis, 06 Desember 2018 05:28 WIB

Font: Ukuran: - +

Reporter : Safrizal

DIALEKSIS.COM | Pidie - Jalan lintas nasional yang menghubungkan Beurenuen - Meulaboh di KM 43 tepatnya di Desa Blang Bungong, Kecamatan Tangse, Kabupaten Pidie, kembali rusak dan putus total setelah diterjang banjir pada Rabu malam (5/12) sekitar pukul 19.23 WIB. 

Informasi yang diterima Dialeksis.com melalui Badan Penanggulangan Bencana Aceh (BPBA) sekitar pukul 22.30 WIB, 5 Desember 2018 menyebutkan, putusnya akses jalan di kawasan itu akibat hujan lebat sehingga debit air sungai meningkat. 

Padahal, jalan sepanjang 150 M tersebut sedang dalam perbaikan pasca banjir yang melanda kawasan itu pada 16 November 2018 lalu.

Namun, karena belum adanya penahan tebing, luapan sungai tak dapat dibendung.

Saat ini Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kabupaten Pidie terus memantau dan melakukan pendataan di wilayah tersebut. (saf)

Keyword:


Editor :
Jaka Rasyid

Berita Terkait
    riset-JSI
    Komentar Anda