kip lhok
Beranda / Berita / Aceh / Bupati Gayo Lues Buka Sosialisasi Peraturan Perundang-Undangan ASN

Bupati Gayo Lues Buka Sosialisasi Peraturan Perundang-Undangan ASN

Kamis, 24 Oktober 2019 19:00 WIB

Font: Ukuran: - +

Foto: Humas Gayo Lues

DIALEKSIS.COM | Gayo Lues - Bertempat di Gedung Balai Latihan Kerja, Desa Lempuh Kecamatan Blangkejeren, Rabu (23/10/2019), Bupati Gayo Lues melalui Asisten III Ir Bambang Waluyo, membuka kegiatan sosialisasi peraturan perundang-undangan.

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Kadis Nakertrans Gayo Lues, Drs.Usman Muhammad,M.Sc. Sekretaris BKPSDM Gayo Lues Drs.Amiruddin, para panitia pelaksana kegiatan, dan peserta undangan.

Bambang dalam sambutannya menjelaskan, dengan adanya peraturan yang terus berubah dapat memberikan motivasi agar terus meningkatkan pelayanan kepada masyarakat. Untuk itu BKPSDM Gayo Lues mengeluarkan Peraturan Bupati Gayo Lues Nomor 34 Tahun 2019.

Peraturan Bupati ini nantinya kata Bambang, akan menjadi Pilot Projects di kawasan Pemerintah Aceh. "Dengan adanya peraturan ini mewajibkan para ASN untuk mendapatkan pendidikan. Sehingga seluruh ASN di Gayo Lues dapat meningkatkan kinerja dan tanggung jawab di bidangnya masing-masing," jelas Bambang, sembari berharap seluruh ASN Gayo Lues dapat bersaing dengan para ASN di wilayah lainnya.

Selanjutnya, Wagimin,SE, selaku ketua panitia pelaksana melaporkan, tujuan kegiatan tersebut untuk mengetahui peraturan terbaru tentang pedoman pengelolaan pendidikan dan Pelatihan Pegawai Negeri Sipil melalui sistem satu pintu pada Lingkungan Pemerintah Kabupaten Gayo Lues.

Sosialisasi ini diikuti sebanyak 48 orang yang terdiri dari setiap SKPK yang dilaksanakan selama 4 hari, sejak hari Rabu hingga Sabtu (23 - 26/10/2019) mendatang. (hgl/rls)


Keyword:


Editor :
Indri

riset-JSI
Komentar Anda