kip lhok
Beranda / Berita / Aceh / Bupati Mursil Pimpin Sertijab Dua Camat

Bupati Mursil Pimpin Sertijab Dua Camat

Jum`at, 30 Agustus 2019 22:18 WIB

Font: Ukuran: - +

Bupati Mursil menyaksikan penanda tanganan berita acara Sertijab Camat Bandar Pusaka. Foto : Hendra.


DIALEKSIS.COM | Aceh Tamiang -Bupati Aceh Tamiang H.Mursil, SH, M.Kn memimpin acara rerah terima jabatan (Sertijab) dua camat yaitu Camat Bandar Pusaka dan Camat Sekerak, Jumat (30/8/2019).


Pelaksanaan sertijab Camat Bandar Pusaka dilaksanakan di aula Kecamatan Bandar Pusaka, Jalan M.Kasim Kampung Babo. Sedangkan sertijab Camat Sekerak dilaksanakan di aula Kecamatan Sekerak yang berada di Jalan Pantai Tinjau-Lubuk Sibuk Kampung Sekerak Kanan. 


Sertijab Camat Bandar Pusaka dari Hanz Marta Kusuma, S.STP kepada Drs. Abdul Latief dan sertijab Camat Sekerak dari Muhammad Dede Winatha, S.STP kepada M.Ilham Malik, S.STP. 


Bupati Aceh Tamiang H.Mursil menyampaikan agar para pejabat yang baru melaksanakan sertijab,  agar melaksanakan tugas dengan baik. Sebab kata dia, camat adalah perwakilan kabupaten di daerah kecamatan. 


"Pihaknya berharap kepada camat yang baru, agar bisa menertibkan administrasi di kecamatan masing-masing, sehingga masyarakat dapat merasa terlayani dengan maksimal dan prima dengan cara menerapkan kedisiplinan di pemerintahan Kecamatan," harap Bupati Mursil.


Menurutnya, terkait peremasalahan mutasi di lingkungan Pemkab Aceh Tamiang adalah merupakan hal yang sudah menjadi kebijakan pimpinan dan unsur lainnya dengan mempertimbangkan kepentingan masyarakat untuk dapat membangun kesejahteraan masyarakat.


"Tidak ada lagi anggapan dan pemikiran yang muncul di tengah-te gah masyarakat, mengapa yang menjadi camat bukan dari fungsional tertentu akan tetapi pihaknya menilai dari segi kepentingan masyarakat," jelasnya. (MHV)

Keyword:


Editor :
Im Dalisah

riset-JSI
Komentar Anda