kip lhok
Beranda / Berita / Aceh / Cegah Kriminalitas, Polres Aceh Barat Gencar Patroli Malam Hari

Cegah Kriminalitas, Polres Aceh Barat Gencar Patroli Malam Hari

Senin, 07 Agustus 2023 14:30 WIB

Font: Ukuran: - +


Personel Polres Aceh Barat melakukan patroli rutin ke sejumlah lokasi yang dianggap rawan terjadinya gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat, di sebuah lokasi wisata di Meulaboh, ibu kota Kabupaten Aceh Barat, Ahad (6/8/2023) malam. (Foto: Humas Polres Aceh Barat)


DIALEKSIS.COM | Aceh Barat - Polres Aceh Barat meningkatkan patroli pada malam guna mengantisipasi terjadinya gangguan keamanan di masyarakat, sekaligus mencegah terjadinya berbagai tindak kriminalitas.

“Patroli yang dilaksanakan oleh Tim Presisi Polres Aceh Barat ini, untuk memberikan rasa aman bagi masyarakat,” kata Kasi Humas AKP Mawardi kepada wartawan di Meulaboh, Minggu (7/8/2023) malam.

Menurutnya, patroli tim tersebut juga bertujuan untuk melakukan pemantauan situasi di Kota Meulaboh, ibu kota Kabupaten Aceh Barat dan permukiman penduduk yang dinilai rawan terjadinya gangguan keamanan, dan ketertiban masyarakat.

AKP Mawardi mengatakan patroli rutin yang mulai ditingkatkan tersebut menyasar sejumlah lokasi pemukiman masyarakat yang dinilai sepi, sehingga dikhawatirkan dapat menimbulkan kerawanan seperti tindak pidana pencurian maupun tindak kejahatan lainnya. Sehingga dibutuhkan kehadiran personel Polri untuk menciptakan situasi yang aman dan kondusif.

Menurut dia, kegiatan patroli presisi ini merupakan suatu upaya preventif yang dilakukan Polres Aceh Barat, sehingga diharapkan dapat mengurungkan niat pelaku kejahatan yang berniat ingin melakukan kejahatan di tengah-tengah masyarakat.

Selain itu, kehadiran patroli tersebut juga bertujuan untuk mencegah terjadinya aksi balapan liar yang meresahkan masyarakat.

“Saat melakukan patroli, petugas juga membubarkan anak muda kumpul- kumpul di tepi pantai pada malam hari, hal ini dilakukan untuk mencegah terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan," katanya.

Petugas juga melakukan pemeriksaan terhadap sekelompok anak muda untuk memastikan tidak ada senjata tajam atau narkoba dan minuman keras.

Petugas juga turut melakukan pemantauan terhadap kendaraan roda dua yang memakai kenalpot brong.

Keyword:


Editor :
Zulkarnaini

riset-JSI
Komentar Anda