Dianggap Tak Kompeten Sama Sekali, KAMI Aceh Pertanyakan Kinerja Komisaris BAS
Font: Ukuran: - +
Kabid Advokasi Koalisi Aktivis Mahasiswa Indonesia (KAMI) Aceh, Akmilul Fazlan. [Foto: Istimewa]
DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Persoalan kemiskinan di Aceh bukanlah persoalan baru, namun menjadi daerah termiskin di sumatera berulang kali menjadi momok yang membuat Aceh seakan menjadi daerah miskin di lumbung Padi.
Hal tersebut menjadi persoalan yang harus dituntaskan oleh Pj Gubernur Aceh dengan segenap kebijaksanaan yang diharapkan mampu menghadirkan terobosan berani.
Salah satu persoalan yang mesti dibenahi sehingga menjadi lokomotif pemerintah Aceh dalam membangun ekonomi rakyatnya adalah persoalan Bank Aceh Syariah (BAS).
“Kita melihat BAS dengan kucuran dana yang besar dari pemerintah masih belum bisa melakukan terobosan signifikan untuk membantu perekonomian Aceh. Bank Plat merah itu terkesan masih terpaku pada sektor konsumtif yang hanya bisa menjerat kalangan ASN dengan kreditnya, sementara sangat minim membantu pembiayaan usaha masyarakat kecil menengah,” ujar Kabid Advokasi Koalisi Aktivis Mahasiswa Indonesia (KAMI) Aceh, Akmilul Fazlan dalam keterangan rilisnya, Kamis (6/10/2022).
Selanjutnya » Lanjutnya mengatakan, dalam hal ini KAMI...