kip lhok
Beranda / Berita / Aceh / Guru dan Tokoh Pendidikan Pijay Dapat Anugerah

Guru dan Tokoh Pendidikan Pijay Dapat Anugerah

Rabu, 02 Mei 2018 21:07 WIB

Font: Ukuran: - +


Foto - acehcarong

DIALEKSIS.COM | Meureudu - Pejabat Bupati Pidie Jaya, Kamaruddin Andalah menyerahkan anugerah Japakeh dan Malem Dagang Award kepada Drs. H. Abdul Muthalib, H. Nafiah Ali dan Muhammad Nur Manyak Rabu 2 Mei 2018 di lapangan di lapangan Mideun Meurah Setia, Meureudu.

Penghargaan kepada tiga warga Pijay yang telah berkontribusi pada dunia pendidikan di Kabupaten Pidie Jaya merupakan rangkaian dari agenda hari pendidikan daerah.

Nama Japakeh diambil dari sosok ahli perang pada Kesultanan Aceh, Tgk Japakeh juga Penasehat Sultan Aceh dan Pendiri Lembaga Pendidikan Raweu.

Sementara Malem Dagang adalah karya sastra berupa hikayat perang yang dibuat oleh Teungku Chik Pante Geulima lahir tahun l839 di Gampong Pante Geulima, Teungku Chik Pante Geulima mengabdikan hidupnya untuk Pendidikan Islam.

Pada upacara tersebut Kamaruddin Andalah juga memberikan hadiah berupa biaya umrah bagi pengawas sekolah, kepala sekolah, guru dan tenaga pendidikan yang berprestasi dan memiliki dedikasi tinggi pada majunya pendidikan di kabupaten Pidie Jaya.

Kamaruddin Andalah berterimakasih pada dukungan masyarakat Pidie Jaya pada pendidikan, ia berharap kejayaan pendidikan Aceh akan selalu terpusat di Pidie Jaya. Seperti halnya Tgk Japakeh dengan Pusat Pendidikan Raweu, Teungku Chik Pante Geulima yang menghasilkan hikayat Malem Dagang.
Keyword:


Editor :
Jaka Rasyid

riset-JSI
Komentar Anda