kip lhok
Beranda / Berita / Aceh / Hendra Budian Ajak Masyarakat Jadikan UMKM Prioritas Penting

Hendra Budian Ajak Masyarakat Jadikan UMKM Prioritas Penting

Rabu, 09 September 2020 12:00 WIB

Font: Ukuran: - +

Wakil Ketua DPRA Hendra Budian sedang menjelaskan materi peningkatan UMKM bersama KSU Gajah Putih di ruang kerjanya.


DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Wakil Ketua DPRA Hendra Budian mengajak masyarakat agar menjadikan Usaha Koperasi dan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) sebagai prioritas penting, ini bisa menunjang pertumbuhan ekonomi di tengah pandemi covid-19.

Hal itu disampaikannya pada pertemuan dengan pengurus Koperasi Serba Usaha (KSU) Gajah Putih yang merupakan salah satu koperasi usaha yang ada di Kab. Bener Meriah di ruangan kerjanya. 

“Ini bisa terwujud kekuatan ekonomi pengganti yang bisa memberi nilai ekonomi lebih melalui dukungan dari Pemerintah terhadap sektor Usaha Koperasi dan UMKM,” kata Hendra Budian. 

Menurutnya, Pandemi Covid-19 akan berdampak pada terganggunya proses penyelenggaraan tata niaga kopi dari daratan tinggi Gayo.

Pengurus KSU Gajah Putih pada pertemuan tersebut meminta, Hendra budian selaku Wakil Ketua DPR Aceh untuk memfasilitasi kebutuhan mereka baik secara teknis dan organisasi untuk bisa mewujudkan lahirnya ekonomi baru melalui keberpihakannya kepada Usaha Koperasi dan UMKM yang ada di Provinsi Aceh.



Pada pertemuan tersebut juga disepakati kesepahaman bersama antara KSU Gajah Putih Kab. Bener Meriah dengan DPR Aceh untuk peningkatan Usaha Koperasi dan UMKM sebagai geliat komoditi ekonomi alternatif guna mendongkrak ekonomi rumah tangga ditengah kondisi Pandemi Covid-19.

Hendra Budian berkomitmen penuh akan membina Usaha koperasi dan UMKM guna mampu mendongkrak komoditi ekonomi masyarakat yang terdampak Pandemi Covid-19.

Keyword:


Editor :
Zulkarnaini

riset-JSI
Komentar Anda