Irawan Pandu Negara Dilantik Jadi Sekretaris BPMA
Font: Ukuran: - +
Kepala BPMA, Teuku Mohamad Faisal saat melakukan Pengambilan Sumpah Jabatan dan Pelantikan Irawan Pandu Negara, S.IP. M. Si, sebagai Sekretaris BPMA Provinsi Aceh, di Aula Kantor BPMA, Banda Aceh, Senin, (17/7/2023). [Foto: Humas Pemprov Aceh]
DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Kepala Badan Pengelola Migas Aceh (BPMA) T Faisal melantik Irawan Pandu Negara sebagai Sekretaris BPMA.
Prosesi pelantikan dan pengambilan sumpah berlangsung di Kantor BPMA di Jalan Stadion H. Dimurthala, Banda Aceh., Senin (17/07/2023).
Seremonial pelantikan juga disaksikan Asisten Administrasi Umum Sekda Aceh Iskandar, Kepala Dinas Energi dan Sumberdaya Mineral (ESDM) Aceh, Mahdi Nur, Muzakir Manaf, serta sejumlah pejabat lainnya.
Kepala BPMA T Faisal dalam sambutannya menyampaikan selamat kepada Irawan dan berpesan agar segera bekerja sesuai tugas dan fungsinya sebagai Sekretaris BPMA.
“Jalin kerja sama dengan semua unit di BPMA dan stakeholder luar,” kata Faisal.
Irawan Pandu Negara merupakan Purna Praja angkatan III. Saat ini Irawan juga menjabat sebagai Ketua Ikatan Keluarga Alumni Pendidikan Tinggi Kepamongprajaan (IKAPTK) Aceh.
Sebelumnya Irawan juga telah mengabdi pada sejumlah posisi di Pemerintahan Aceh, seperti menjadi Kepala Biro Pengadaan Barang dan Jasa (PBJ) Setda Aceh. []
- ESDM Aceh Serius Tangani Persoalan Pencemaran Lingkungan di Aceh
- Tuntut Keseriusan Dinas ESDM Awasi PT. Mifa Bersaudara, Puluhan Massa Lakukan Aksi Damai
- PT Mifa Bersaudara Didemo Akibat Ceceran Kepingan Batubara, Kadis ESDM Aceh Berikan Tanggapan
- Pj Gubernur Aceh Bersama Menteri ESDM Jad Saksi Penandatanganan KKS Migas WK ONWA-Meulaboh dan OSWA-Singkil