Jafriadi Pilih Jadi Ketum KONI Aceh Singkil
Font: Ukuran: - +
DIALEKSIS.COM | Singkil – Jafriadi secara resmi ditetapkan sebagai Ketua Umum KONI Aceh Singkil masa bakti 2020-2024. Ketetapan tersebut berdasarkan hasil Musyawarah olahraga kabupaten (Musorkab) IV KONI Aceh Singkil tahun 2020 yang berlangsung pada Rabu 22 Juli 2020 di Gedung Seni dan Budaya kabupaten setempat.
Para peserta Musorkab yang dibuka oleh Bupati Aceh Singkil Dulmusrid, terdiri dari 32 Pengurus cabang (Pengcab) olahraga se-Aceh Singkil sepakat menetapkan secara aklamasi Jafriadi untuk memimpin organisasi induk cabang olahraga di tingkat kabupaten tersebut selama empat tahun ke depan.
“Terimakasih atas kepercayaan yang diberikan,” kata Jafriadi usai ditetapkan sebagai Ketua Umum KONI Aceh Singkil yang baru.
Pada kesempatan tersebut Jafriadi mengaku, sebagai ketua umum terpilih ada banyak hal yang akan menjadi fokus kerja kepengurusan yang akan dibentuk nantinya, salahsatunya adalah pembinaan prestasi cabang olahraga dan lebih tertib dalam mengurus organisasi.
“Harus kita akui, ada banyak hambatan yang harus kita carikan solusinya,” kata Jafriadi. Hambatan tersebut antaralain terbatasnya even olahraga yang merupakan penyemangat para atlet dan pelatih, dan kurangnya sarana dan prasarana.
Di hadapan Bupati Aceh Singkil dan Ketua Harian KONI Aceh H.Kamaruddin Abu Bakar, Jafriadi mengatakan, Aceh Singkil sangat membutuhkan sebuah GOR yang memadai. Selain sebagai tempat latihan para atlet, GOR tersebut juga dapat difungsikan untuk pelaksanaan beragam even olahraga sehingga dunia keolahragaan Aceh Singkil akan lebih semarak.
Sementara itu Abu Razak sapaan akrab H. Kamaruddin Abu Bakar mengatakan, selama ini Singkil merupakan salah satu daerah penyuplai atlet untuk mewakili Aceh di kancah nasional. “Saat ada salah seorang putra Singkil yang tergabung dalam Tim PON Sepakbola Aceh, dan sedang menjalani Pelatda,” kata Abu Razak yang didamping pengurus KONI Aceh T. Nasruddin Syah dan Ahyar, S.T.
Dengan terpilihnya Ketua Umum yang baru, Abu Razak menyebutkan, KONI Aceh sangat mengharapkan adanya kontribusi dari KONI Aceh Singkil dalam upaya peningkatan prestasi olahraga Aceh.
“Ke depan ada banyak agenda yang akan kita hadapi, mulai dari PON XX Papua, tuan rumah PORWIL Sumatera 2023, dan tuan rumah PON XX tahun 2024 bersama Sumatera Utara,” kata Abu Razak. Untuk menyukseskan agenda-agenda tersebut, sangat dibutuhkan dukungan dari seluruh KONI kabupaten/kota di Aceh, termasuk KONI Aceh Singkil.
Selain menetapkan ketua umum, forum Musorkab juga mempercayakan Jafriadi sebagai Ketua Tim Formatur bersama anggotanya Syahrial dan H. Yusfik Helmi untuk menyusun kepengurusan dalam waktu segera.(ZU)
- Tujuh Pasien Covid-19 Dinyatakan Sembuh, Hasil Tracing Ditemukan Tujuh Kasus Baru
- Dinas DPMG-PKB Bireuen Terkesan Paksakan Alokasi Anggaran Pembelian Buku Perpustakaan Gampong
- Jelang Idul Adha, DPPKP Banda Aceh Pastikan Keamanan Pangan Aman di Konsumsi Masyarakat
- Empat Warga Terpapar Covid-19, Bupati Abdya Berencana Liburkan Sekolah dan Perkantoran