Kabut Asap Selimuti Kota Bireuen
Rabu, 18 September 2019 22:45 WIB
Font: Ukuran: - +
Pantauan Dialeksis.com disejumlah tempat wilayah Kota Bireuen kabut asap mulai tampak seperti mendung, namun aktifitas masyarakat masih berjalan normal.
Pelaksana Tugas Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah Bireuen Sudirman membenarkan kabut asap telah masuk ke wilayah Kota Bireuen"Menurut informasi yang diterima sekretaris saya, hasil koordinasi dengan BPBA Aceh bahwa benar diduga untuk wilayah timur Aceh, mulai Aceh Tamiang, Kota Langsa, Aceh Timur , Lhokseumawe dan Bireuen diduga sudah terpapar kabut asap dari Sumatera,"ucapnya.
Untuk mengetahui kondisi emisi kabut asap tersebut, pihaknya sedang menunggu hasil keputusan rapat dari BMKG Aceh dan BPBA Aceh.Sudirman menambahkan, saat ini pihaknya telah berkoordinasi dengan Dinas Kesehatan setempat untuk siap siaga jika nantinya ada keluhan kesehatan dari masyarakat yang terdampak kabut asap tersebut.
Dirinya juga menghimbau kepada warga jika berpergian keluar rumah agar menggunakan masker, bagi pengendara kendaraan agar lebih berhati-hati, karena kabut asap jika menebal akan mengganggu jarak pandang.(Faj)Keyword:
Editor :Pondek
Berita Terkait
Komentar Anda