kip lhok
Beranda / Berita / Aceh / Ketua MPC PP Banda Aceh Ajak Masyarakat Ingat Sejarah Hari Lahir Pancasila

Ketua MPC PP Banda Aceh Ajak Masyarakat Ingat Sejarah Hari Lahir Pancasila

Rabu, 01 Juni 2022 19:00 WIB

Font: Ukuran: - +

Reporter : Alfi Nora

Ketua Majelis Pimpinan Cabang Pemuda Pancasila Kota Banda Aceh, T Rinaldi SE. [Foto: For Dialeksis.com]


DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Memperingati Hari Lahir Pancasila yang jatuh pada 1 Juni, Ketua Majelis Pimpinan Cabang (MPC) Pemuda Pancasila (PP) Kota Banda Aceh, T Rinaldi SE menegaskan peringatan Hari Lahir Pancasila tidak hanya karena bernilai sejarah. 

“Tetapi, karena makna yang terkandung dalam setiap butir sila Pancasila merupakan hal yang harus dihayati setiap saat oleh warga Indonesia, minimal sekali setahun,” jelasnya kepada Dialeksis.com, Rabu (1/6/2022). 

Rinaldi mengajak seluruh masyarakat untuk bersama-sama mengingat kembali sejarah hari lahir Pancasila, tujuan dan makna kelahiran sang Pancasila. 

Adapun tema perayaan Hari Lahir Pancasila tahun ini adalah “Bangkit Bersama Membangun Peradaban Dunia”. 

Menurutnya, Pancasila merupakan dasar falsafah dan ideologi negara yang kelahirannya ditujukan untuk menjadi jalan hidup warga Indonesia.

Karena itu, kata dia, Pancasila bisa menjadi pemersatu, lambang persatuan dan kesatuan bangsa Indonesia bila butir-butir Pancasila dilaksanakan oleh warga negara Indonesia. 

Untuk diketahui, istilah Hari Lahir Pancasila diperkenalkan pertama kali saat rapat BPUPKI (Badan Penyelidik Usaha Persiapan Kemerdekaan Indonesia) atau Dokuritsu Junbi Cosakai. 

Penetapan Hari Lahir Pancasila pada 1 Juni diresmikan oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) pada tahun 2016. [NOR]

Keyword:


Editor :
Indri

riset-JSI
Komentar Anda