kip lhok
Beranda / Berita / Aceh / KIP Rilis Rekapitulasi DPT di Banda Aceh Sebanyak 169.146 Orang

KIP Rilis Rekapitulasi DPT di Banda Aceh Sebanyak 169.146 Orang

Jum`at, 23 Juni 2023 13:00 WIB

Font: Ukuran: - +

Reporter : Sammy

DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Komisi Independen Pemilihan (KIP) Kota Banda Aceh merilis rekapitulasi Daftar Pemilih Tetap (DPT) Kota Banda Aceh untuk Pemilu Serentak 2024 mendatang. Total DPT Kota Aceh yaitu sebanyak 169.146 orang.

Dilansir dialeksis.com dari akun Instagram @kip.kotabandaaceh, jumlah DPT itu dibagi ke dalam 9 kecamatan di Banda Aceh. Untuk Kecamatan Baiturrahman total ada sebanyak 22.114 orang, Kecamatan Kuta Alam sebanyak 27.813 orang, Kecamatan Meuraxa sebanyak 16.305 orang, Kecamatan Syiah Kuala sebanyak 22.684 orang, dan Kecamatan Lueng Bata sebanyak 17.434 orang.

Kemudian Kecamatan Kuta Raja sebanyak 9.115 orang, Kecamatan Banda Raya sebanyak 17.811 orang, Kecamatan Jaya Baru sebanyak 16.648 orang, dan Kecamatan Ulee Kareng sebanyak 19.222 orang.

Sementara rasio pemilih laki-laki dan perempuan masing-masing yaitu sebanyak 81.205 laki-laki atau 48 persen dan 87.941 perempuan atau 52 persen dari total 169.146 DPT di Kota Banda Aceh.

Untuk informasi lebih lanjut atau memastikan bahwa Anda terdaftar sebagai DPT bisa mengakses laman https://cekdptonline.kpu.go.id/ dan memasukkan Nomor Induk Kependudukan (NIP) atau Nomor Passport Anda. [sam]

Keyword:


Editor :
Zulkarnaini

riset-JSI
Komentar Anda