kip lhok
Beranda / Berita / Aceh / Mahasiswa KKN USK di Gampong Lam Raya Montasik Hasilkan Inovasi Sabun Cair

Mahasiswa KKN USK di Gampong Lam Raya Montasik Hasilkan Inovasi Sabun Cair

Sabtu, 03 Agustus 2024 10:30 WIB

Font: Ukuran: - +

Reporter : Nora

Mahasiswa Universitas Syiah Kuala (USK) yang melaksanakan Kuliah Kerja Nyata (KKN) di Gampong Lam Raya, Kecamatan Montasik, Aceh Besar, menciptakan produk sabun cair cuci baju. Foto: for Dialeksis


DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Mahasiswa Universitas Syiah Kuala (USK) yang melaksanakan Kuliah Kerja Nyata (KKN) di Gampong Lam Raya, Kecamatan Montasik, Aceh Besar, menciptakan produk sabun cair cuci baju. Inovasi ini dipersembahkan oleh kelompok KKN 172 sebagai ide bagi masyarakat untuk mengembangkan Badan Usaha Milik Desa (BUMDes).


Mukhrijal, M.IP, Dosen Pembimbing Lapangan sekaligus Dosen FISIP USK, menyatakan harapannya agar inovasi ini dapat menjadi salah satu sumber penghasilan desa, membantu meningkatkan kesejahteraan masyarakat setempat, dan memajukan perekonomian desa secara keseluruhan. 

"Inovasi yang diciptakan oleh mahasiswa ini tentunya kita harap masyarakat bisa secara mandiri membuat sendiri di rumah dan bisa dijadikan produk UMKM," ujarnya kepada Dialeksis.com, Sabtu (3/8/2024). 

Masyarakat desa Lam Raya menyambut demo tersebut dengan antusias. Mereka mengajukan berbagai pertanyaan tentang proses pembuatan sabun dan mencatat informasi penting. Hal ini menunjukkan minat besar dan potensi keberhasilan ide usaha ini di desa tersebut.

Langkah-langkah Pembuatan Sabun Cair

Berikut adalah langkah-langkah pembuatan sabun cair cuci baju yang dipresentasikan oleh mahasiswa KKN:

1. Mencampur Bahan Awal: Campurkan 100 gram MES dengan 1 liter air panas dan aduk hingga homogen.

2. Membuat Larutan Garam: Larutkan 150 gram garam dalam 300 mL air.

3. Menggabungkan Larutan Garam dengan SLES: Tambahkan larutan garam secara perlahan ke dalam 125 gram SLES sambil diaduk hingga homogen.

4. Menambahkan Air: Tambahkan 1,5 liter air ke dalam campuran SLES dan aduk hingga homogen.

5. Menggabungkan Campuran Awal: Tambahkan Campuran MES sedikit demi sedikit ke dalam Campuran SLES sambil terus diaduk hingga homogen.

6. Penambahan Air Lebih Lanjut: Tambahkan 2 liter air ke dalam campuran yang telah terbentuk dan aduk hingga merata.

7. Penambahan Pewarna dan Pewangi: Tambahkan pewarna dan pewangi sesuai kebutuhan dan aduk hingga merata.

8. Pengaturan Kekentalan: Tambahkan 50 gram garam secara perlahan sambil diaduk, dan tambahkan lebih banyak garam jika campuran masih terlalu kental.

9. Proses Akhir: Setelah semua bahan tercampur dengan baik, tutup rapat sabun dan diamkan hingga busa menghilang.

Untuk memastikan busa yang stabil, biasanya ditambahkan 1-7% cocamide DEA atau atinsoft (merk dagang) ke dalam campuran. Namun, pada produk ini tidak ditambahkan cocamide DEA karena bertujuan menghasilkan sabun yang lebih ramah lingkungan.***

Keyword:


Editor :
Alfi Nora

riset-JSI
Komentar Anda