Beranda / Berita / Aceh / Nasir Djamil Harap Korban Pemerkosaan Anak di Luwu Tak Tinggalkan Trauma

Nasir Djamil Harap Korban Pemerkosaan Anak di Luwu Tak Tinggalkan Trauma

Minggu, 10 Oktober 2021 20:30 WIB

Font: Ukuran: - +

Reporter : Akhyar

Anggota DPR RI asal Aceh, Muhammad Nasir Djamil. [Foto: IST]


DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Anggota DPR RI asal Aceh, Muhammad Nasir Djamil mengapresiasi semua pihak yang telah membuat kasus dugaan kekerasan seksual terhadap anak di Luwu, Sulawesi Selatan kembali dibuka. 

Nasir menegaskan agar kasus ini bisa ditarik Ke Polda Sulawesi Selatan atau bila perlu ke Mabes Polri agar penanganan kasus dugaan kekerasan seksual terhadap anak ini bisa lebih objektif, transparan dan bertanggungjawab.

“Pandangan kami ini sangat serius sekaligus sangat memprihatinkan karena di satu sisi juga ada motif-motif pribadi yang disebut-sebut oleh pelapor,” ungkap Nasir Djamil sebagaimana dikutip dari laman facebooknya, Banda Aceh, Minggu (10/10/2021).

Ia menegaskan, dengan kembali berlanjutnya kasus dugaan kekerasan seksual terhadap anak di Sulawesi Selatan itu diharapkan agar faktor psikologis anak seperti trauma juga ikut dikedepankan.

“Harapan kami, agar kasus ini juga tidak memberikan atau meninggalkan trauma kepada anak-anak yang diduga korban kekerasan seksual,” kata Nasir.

Berkenaan dengan kasus-kasus kekerasan terhadap anak, Nasir mengaku prihatin, karena setiap tahunnya angka kekerasan seksual terhadap anak di Indonesia jumlahnya semakin meningkat saja.

Nasir juga mengapresiasi langkah Kapolri RI melalui Bareskrim Mabes Polri yang telah menurunkan tim audit ke Polda Sulawesi Selatan. Nasir berharap supaya kasus ini bisa cepat selesai dan menemukan titik terangnya.

“Sekali lagi kita berharap kepolisian bisa membuka hal ini dengan lebih transparan. Jangan sampai ada motif di luar penegakan hukum yang melatarbelakangi. Kasus ini juga harus diungkap ke media publik,” pungkasnya.

Keyword:


Editor :
Alfi Nora

riset-JSI
Komentar Anda