kip lhok
Beranda / Berita / Aceh / Ormas Mukim Aceh Utara Lakukan Aksi Dukung Pj Bupati Azwardi Diperpanjang

Ormas Mukim Aceh Utara Lakukan Aksi Dukung Pj Bupati Azwardi Diperpanjang

Senin, 10 Juli 2023 18:30 WIB

Font: Ukuran: - +

Reporter : Rizkita Gita

Ormas Ikatan Forum Komunikasi Ilmu Mukim Aceh Utara melakukan aksi dukungan di salah satu warung kopi di Kecamatan Lhoksukon, Aceh Utara. [Foto: Ist.]


DIALEKSIS.COM | Aceh - Sekelompok ormas yang menamakan dirinya Ikatan Forum Komunikasi Imum Mukim Aceh Utara, melakukan aksi dukungan terhadap perpanjangan jabatan Azwardi sebagai Pj Bupati Aceh Utara.

Mereka membentangkan spanduk di halaman salah satu warung kopi di Kecamatan Lhoksukon, Kabupaten Aceh Utara, yang bertuliskan “Kami Para Imum Mukim Kabupaten Aceh Utara Memohon Kepada Bapak Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia Agar Dapat Memperpanjang Masa Jabatan Bapak Pj Bupati Aceh Utara Azwardi Abdullah".

Alasan mereka mendukung Pj Bupati Azwardi agar bisa melanjutkan kembali pembangunan infrastruktur yang belum selesai di Aceh Utara. 

“Kami berharap kepada menteri agar pak Azwardi Abdullah sebagai Pj Bupati Aceh Utara diperpanjang, karena kami ingin beliau bisa melanjutkan pembangunan yang belum selesai,” kata Koordinator Mukim Tengah Kecamatan Tanah Luas, H. Muhammad Nur Ibrahim, kepada Dialeksis.com, Senin (10/7/2023).

 “Untuk melanjutkan pembangunan infrastruktur di Aceh Utara, termasuk untuk kelanjutan pembangunan Bendung Irigasi Krueng Pase. Selain itu, melanjutkan program kesejahteraan para Imum Mukim dan masyarakat Aceh Utara secara keseluruhan,” kata Nur Ibrahim.

Kata Ibrahim, masyarakat Aceh Utara percaya bahwa Pj Bupati Aceh Utara Azwardi bisa menyelesaikan persoalan pembangunan Bendung Daerah Irigasi Krueng Pase melalui Kementerian PUPR melalui Balai Wilayah Sungai (BWS) Sumatera I yang belum selesai.

“Sebelumnya, Pj Bupati Azwardi sudah berjanji kepada kami, bahwa dirinya sudah melakukan pertemuan dengan pihak BWS Sumatera I, mereka berjanji kepada Pj bupati bahwa akan melanjutkan pembangunan proyek irigasi itu. Kalau jabatan pak Pj bupati tidak diperpanjang kami khawatir irigasi itu tidak selesai diurus oleh Pj yang baru,” pungkasnya. [RG]

Keyword:


Editor :
Indri

riset-JSI
Komentar Anda