kip lhok
Beranda / Berita / Aceh / Ormas Pemuda Pancasila se-Aceh Dilarang Beri Dukungan Politik Apapun ke TM Nurlif

Ormas Pemuda Pancasila se-Aceh Dilarang Beri Dukungan Politik Apapun ke TM Nurlif

Selasa, 02 Februari 2021 18:00 WIB

Font: Ukuran: - +

Reporter : Roni

DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Majelis Pimpinan Wilayah Ormas Pemuda Pancasila Aceh melarang seluruh kader se-Aceh untuk memberikan dukungan dalam bentuk kepentingan politik apapun kepada TM Nurlif.

Hal itu tertuang dalam surat bernomor 100.E1/MPW-PP/Aceh/I/2021 tertanggal 2 Februari 2021 yang ditandatangani langsung oleh Ketua Majelis Pimpinan Wilayah Pemuda Pancasila Provinsi Aceh, T Juliansyah Darwin dan Sekretaris M Yunus Ilyas.

"Melarang keras seluruh Majelis Pimpinan Cabang Ormas Pemuda Pancasila dalam wilayah Provinsi Aceh beserta seluruh tingkatan dibawahnya, untuk memberikan dukungan, kontribusi dan partisipasi dalam bentuk apapun atas nama Ormas Pemuda Pancasila kepada oknum TM Nurlif dalam segala kepentingan politik kemasyarakatan ataupun kepentingan sosial kemasyarakatan yang melibatkan oknum yang bersangkutan di atas," tulisnya.

Kemudian pihaknya juga melarang keras menggunakan segala bentuk atribut, logo dan lambang yang bercirikan khas Ormas Pemuda Pancasila yang melibatkan TM Nurlif.

"Melarang keras pengerahan kader ataupun pelibatan badan serta lembaga otonomo dalam Ormas Pemuda Pancasila yang saudara pimpin, untuk mendukung aktivitas sosial politik dan sosial kemasyarakatan yang dilakukan dan atau melibatkan TM Nurlif di dalamnya," bunyi surat tersebut.

Dalam surat tersebut dituliskan, sebagai salah seorang oknum kader, TM Nurlif dianggap sudah menyimpang dari perilaku keorganisasian.

Keyword:


Editor :
Sara Masroni

riset-JSI
Komentar Anda