kip lhok
Beranda / Berita / Aceh / Pansel Buka Pendaftaran Calon Anggota KIP Abdya Periode 2023-2028

Pansel Buka Pendaftaran Calon Anggota KIP Abdya Periode 2023-2028

Sabtu, 29 April 2023 12:00 WIB

Font: Ukuran: - +

Reporter : Sammy

[Foto: IST]

DIALEKSIS.COM | Blangpidie - Panitia Seleksi (Pansel) Penjaringan dan Penyaringan calon anggota Komisi Independen Pemilihan (KIP) Aceh Barat Daya membuka pendaftaran calon anggota KIP Abdya untuk masa jabatan 2023-2028.

Berdasarkan penelusuran DIALEKSIS.COM dari pengumuman Pansel KIP Abdya Nomor: 01/PANSEL-KIP/ABDYA/IV/2023 itu, pemohon harus mengajukan surat permohonan yang ditujukan kepada Ketua Pansel Penjaringan dan Penyaringan Calon Anggota KIP Abdya masa kerja 2023-2028 dengan melampirkan enam dokumen yang diperlukan.

Enam dokumen dimaksud yaitu surat permohonan (form terlampir), daftar riwayat hidup (form terlampir), fotokopi ijazah terakhir yang telah dilegalisir oleh pejabat berwenang, pas foto warna latar belakang merah yang terbaru ukuran 4x6 sebanyak 7 lembar, dan fotokopi kartu tanda penduduk (KTP) yang sah.

Terakhir, pemohon diwajibkan untuk melampirkan surat pernyataan yang masing-masing ditandatangani di atas materai Rp10.000. Pemohon juga dapat melampirkan keterangan atau bukti lain yang mendukung kompetensi pemohon.

Pendaftaran dibuka sejak tanggal 27 April sampai dengan 12 Mei 2023, dari mulai pukul 09.00 hingga pukul 16.00 WIB setiap hari kerja. Berkas permohonan dapat dikirimkan ke Sekretariat Pansel KIP Kabupaten Abdya pada DPRK Abdya, jl Bukit Hijau Kompleks Perkantoran Abdya, Blangpidie.

Untuk keterangan lebih lanjut, pemohon dapat menghubungi narahubung Pansel KIP Abdya, Dedy Asmeiliza, ST di nomor 085275556776. Pengumuman akhir nanti dapat dilihat di laman Sekretariat DPRK di https://dprk.acehbaratdayakab.go.id/ [sam]

Keyword:


Editor :
Alfi Nora

riset-JSI
Komentar Anda