kip lhok
Beranda / Berita / Aceh / Peringati Isra Miraj, Ini Pesan Dari Ketua BKPRMI Aceh

Peringati Isra Miraj, Ini Pesan Dari Ketua BKPRMI Aceh

Senin, 28 Februari 2022 16:00 WIB

Font: Ukuran: - +

Reporter : fatur

Ketua DPW BKPRMI Provinsi Aceh, Dr Mulia Rahman, MA. [Foto: Istimewa]


DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Memperingati hari Isra' Mi'raj x ini adalah momentum bagi umat islam semakin mencintai Allah dan rasulnya dan mengaplikasikannya dalam hidup dan kehidupan.

Hal ini diungkapkan oleh Ketua DPW BKPRMI Provinsi Aceh, Dr Mulia Rahman, MA kepada Dialeksis.com, Senin (28/2/2022).

"Selanjutnya bagaimana momentun isra' mi'raj ini kembali memperkokoh persatuan kesatuan umat islam yang mulai terserak karena perbedaan pendapat di tengah tengah publik," ucapnya.

Kemudian, Dirinya mengharapkan, melalui syiar kumandang Azan yang menggema di semua sudut tempat untuk melaksanakan shalat berjamaah, maka umat akan bersatu dalam kedamaian. 

"Sebagaimana isra' mi'raj adalah momentum Nabi Muhammad saw mendapatkan perintah kewajiban shalat oleh Allah SWT," pungkasnya. [ftr]

Keyword:


Editor :
Alfatur

riset-JSI
Komentar Anda