kip lhok
Beranda / Berita / Aceh / Pertahankan PPKM Level I, Banda Aceh Siap Bangkit Kembali

Pertahankan PPKM Level I, Banda Aceh Siap Bangkit Kembali

Selasa, 07 Desember 2021 21:00 WIB

Font: Ukuran: - +

Reporter : Nora

Wali Kota Banda Aceh, Aminullah Usman. [Foto: IST] 

DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Pandemi Covid-19 di Kota Banda Aceh terus menurun. Per Selasa 7 Desember 2021, sesuai Instruksi Mendagri nomor 56, Banda Aceh berada di level 1 Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) dalam penanganan Covid-19. Selain Banda Aceh, PPKM Level I juga diikuti Kabupaten Aceh Tengah dan Kota Langsa.

Sebelumnya, Per Senin 8 November 2021, sesuai Instruksi Mendagri nomor 58, Banda Aceh turun ke level 1 Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) dalam penanganan COVID-19.

Banda Aceh pun menjadi satu-satunya kabupaten/kota di Aceh yang kini menerapkan PPKM Level 1. Partisipasi aktif masyarakat dalam menekan laju penyebaran virus corona disebut menjadi kunci sukses Banda Aceh.

Wali Kota Banda Aceh, Aminullah Usman sangat bersyukur atas posisi Banda Aceh di PPKM level I itu, karena dengan itu pihaknya akan membuka peluang bangkit kembali dan bisa bersktivitas secara normal.

Aminullah juga menyampaikan update Covid-19 di Banda Aceh. Tidak ada penambahan kasus positif hari ini alias nol kasus covid-19. Kemudian juga tidak kasus kematian.

Sedangkan, yang menjalankan Isolasi mandiri ada 1 orang dan yang sedang dirawat di rumah sakit 1 orang.

"Saat ini, angka vaksinasi Banda Aceh di atas 90 persen dan tetap kita komit sampai 100 persen full," ucapnya kepada Dialeksis.com, Selasa (7/12/2021).

Dengan itu, Banda Aceh siap untuk bangkit kembali. Karena torehan berbagai prestasi telah didapatkan seperti penghargaan kota kreatif, chaming (pesona) dan banyak penghargaan lain yang akan mengangkat kunjungan wisatawan.

Sebagai informasi, PPKM level 1 menunjukkan jumlah kasus positif Covid-19 kurang dari 20 orang per 100 ribu penduduk per minggu. Sementara rawat inap di di rumah sakit kurang dari 5 orang per 100 ribu penduduk per minggu, serta angka kematian kurang dari 1 orang per 100 ribu penduduk di daerah tersebut.

Indikator PPKM level 1 lainnya, yakni capaian total vaksinasi dosis satu minimal sebesar 70 persen dan capaian vaksinasi dosis satu lanjut usia di atas 60 (enam puluh) tahun minimal sebesar 60 persen.

"Adapun aktivitas masyarakat di daerah yang berada di PPKM level 1 sudah mendekati normal. Namun ingat, kita harus tetap menerapkan prokes secara ketat dan tuntaskan vaksinasi," pesan Aminullah.

Keyword:


Editor :
Alfi Nora

riset-JSI
Komentar Anda