kip lhok
Beranda / Berita / Aceh / Sambut PON XXI, Pemko Banda Aceh Kerahkan Ratusan PNS Gotong Royong

Sambut PON XXI, Pemko Banda Aceh Kerahkan Ratusan PNS Gotong Royong

Jum`at, 09 Agustus 2024 21:30 WIB

Font: Ukuran: - +

Menyambut gelaran Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI yang akan digelar di Banda Aceh, Pemerintah Kota (Pemko) Banda Aceh mengerahkan ratusan Pegawai Negeri Sipil (PNS) untuk melakukan gotong royong pada Jumat (9/8/2024). [Foto: Prokopim BNA]


DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Menyambut gelaran Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI yang akan digelar di Banda Aceh, Pemerintah Kota (Pemko) Banda Aceh mengerahkan ratusan Pegawai Negeri Sipil (PNS) untuk melakukan gotong royong pada Jumat (9/8/2024).

Aksi bersih-bersih ini dilakukan di enam lokasi strategis di kota tersebut, yakni Masjid Raya Baiturrahman, komplek makam Syiah Kuala, PLTD Apung, Museum Tsunami, kuburan massal Ulee Lheue, dan Pantai Cermin Ulee Lheue hingga kawasan pelabuhan penyebrangan.

Kegiatan gotong royong ini dilaksanakan berdasarkan surat edaran Wali Kota Banda Aceh nomor 005/191 tertanggal 8 Agustus 2024 yang menginstruksikan seluruh PNS di sejumlah Satuan Kerja Perangkat Kota (SKPK) di jajaran Pemko untuk berpartisipasi dalam persiapan menyambut PON XXI.

Gotong royong ini tidak hanya sebagai bentuk dukungan, tetapi juga untuk memastikan kota Banda Aceh siap menjadi tuan rumah ajang olahraga nasional ini.

Sebagaimana diketahui, Banda Aceh akan menjadi salah satu tuan rumah PON XXI yang diselenggarakan bersama dengan Provinsi Sumatera Utara. Dari 33 cabang olahraga (cabor) yang dipertandingkan di Aceh, Kota Banda Aceh akan menjadi tuan rumah bagi 22 cabor, jumlah yang terbanyak dibanding daerah lain di provinsi ini.

Cabor-cabor tersebut antara lain anggar, angkat berat, angkat besi, bola basket 5Ö5, bola basket 3Ö3, panahan, panjat tebing, sepakbola, tenis, baseball, woodball, judo, pentanque, rugby 7’s, X-rugby, hapkido, shorinji kempo, layar, muaythai, tarung drajat, selam, dan soft tenis.

Dengan persiapan yang matang dan keterlibatan seluruh elemen masyarakat, diharapkan PON XXI di Banda Aceh dapat berjalan lancar dan sukses, sekaligus memberikan kesan positif bagi para atlet dan pengunjung dari seluruh Indonesia.[*]

Keyword:


Editor :
Indri

riset-JSI
Komentar Anda