kip lhok
Beranda / Berita / Aceh / Siswa Sekolah Al Azhar Cairo Banda Aceh Gelar Pembelajaran dengan Teknologi

Siswa Sekolah Al Azhar Cairo Banda Aceh Gelar Pembelajaran dengan Teknologi

Selasa, 11 Oktober 2022 14:00 WIB

Font: Ukuran: - +


[Foto: For Dialeksis]

Menurutnya, sekolah ini mempersiapkan calon pemimpin yang cakap agama dan teknologi. Penggunaan iPad diberlakukan bagi siswa TK- SMP. Ini sekolah pertama di Aceh yang mengaplikasikan iPad walau masih ada tantangannya.

"Hari ini, kami mempersembahkan TEDXhibition 1.0 pertama. Sebuah acara dikemas dalam bentuk technology educational exhibition, yang memeperkenalkan cara siswa belajar dan berkreasi menggunakan teknologi di kelas. Selain ada buku di iPad, gadget juga mengubah kelas menjadi kelas yang nyata, dengan konsep simply and reality," sebutnya.

Tujuannya, murid memahami konsep pembelajaran yang menyenangkan dan mengasikkan. Teknologi memberdayakan guru dan siswa untuk belajar, berkreasi, dan menentukan kesuksesan mereka sendiri.

Pj Wali Kota Banda Aceh yang diwakili Asisten Perekonomian dan Pembangunan, Jalaluddin ST MT mengatakan kegiatan ini upaya majukan pendidikan di Banda Aceh. Namun harus diimbangi dengan pendidikan karakter dan nilai keislaman. Suka tak suka, murid harus diperkenalkan teknologi, tapi tidak mengabaikan adab.

Ia menyebutkan peradaban sangat cepat beralih. Sekarang belajar bisa menggunakan gadget, yang tak ada batasan dinding, seperti dilakukan di Sekolah Al-Azhar Cairo Banda Aceh. "Kita apresiasi bagi sekola Al-Azhar. Semoga diikuti sekolah lain," harap Jamaluddin.

Meskipun memanfaatkan teknologi, kata Jamaluddin, anak harus patuh dengan guru dan orang tua. Terus perkenalkan teknologi positif dan dikembangkan ke seluruh Aceh. Karena Aceh meutaloe wareh, gaseuh meugaseuh, bila meubila. 

Selanjutnya »     "Pendidikan solusi menyelesaikan masalah...
Halaman: 1 2 3
Keyword:


Editor :
Alfatur

riset-JSI
Komentar Anda