kip lhok
Beranda / Berita / Aceh / Tim Gegana Polda Aceh Ledakkan Benda Diduga Bom di Langkahan

Tim Gegana Polda Aceh Ledakkan Benda Diduga Bom di Langkahan

Jum`at, 07 Juli 2023 21:00 WIB

Font: Ukuran: - +

Foto: Humas Polres Aceh Utara

DIALEKSIS.COM | Aceh - Temuan benda yang diduga bom oleh masyarakat di Gampong Leubok Pusaka Kecamatan Langkahan, Aceh Utara yang diamankan di pos pemuda Gampong setempat dievakuasi oleh Tim Jibom Gegana Sat Brimob Polda Aceh, Jumat (7/7/2023).

Benda berbentuk tabung besi dengan ujung lonjong yang memiliki dua utas kabel itu kemudian dibawa ke lahan kosong jauh dari pemukiman warga yang selanjutnya dilakukan pendisposalan oleh tim gegana.

Kapolres Aceh Utara AKBP Deden Heksaputera S, S.I.K melalui Kasi Humas Iptu Bambang menyampaikan benda diduga bom itu sebelum dilakukan pendisposalan dievakuasi dengan bomb blanket ke lokasi peledakan.

“Tepat tengah hari benda diduga bom peninggalan masa konflik ini telah diledakkan oleh tim gegana,” ujar Iptu Bambang.

Diberitakan sebelumnya, sebuah benda diduga bom ditemukan Frendi (20) warga yang tengah mencari ikan disungai, benda itu tersangkut jaring milik warga yang kemudian dipindahkan ke pos pemuda di Dusun Cermai Gampong Lubok Pusaka Kecamatan Langkahan, Aceh Utara, Rabu Malam (5/7/2023). [*]

Keyword:


Editor :
Indri

riset-JSI
Komentar Anda