kip lhok
Beranda / Berita / Aceh / USK Siap Dampingi UTU Naik Kelas Menuju PTN BLU

USK Siap Dampingi UTU Naik Kelas Menuju PTN BLU

Jum`at, 19 Januari 2024 17:00 WIB

Font: Ukuran: - +

Penandatanganan PKS antara Rektor USK, Prof. Dr. Ir. Marwan bersama Rektor UTU, Prof. Dr. Drs. Ishak Hasan, M.Si tentang: Persiapan akselerasi transformasi Perguruan Tinggi Negeri Satuan Kerja (PTN Satker) menjadi Perguruan Tinggi Negeri Badan Layanan Umum (PTN BLU), melalui pendampingan Perguruan Tinggi Negeri Badan Hukum (PTN BH). [Foto: Humas USK]


DIALEKSIS.COM | Aceh - Universitas Syiah Kuala (USK) siap mendampingi Universitas Teuku Umar (UTU) naik kelas dari PTN Satker ke PTN BLU. Hal ini ditunjukkan dengan Penandatangan Kerja Sama (PKS) di Balai Senat, Jumat (19/1/2024).

PKS ini ditandatangani Rektor USK, Prof. Dr. Ir. Marwan bersama Rektor UTU, Prof. Dr. Drs. Ishak Hasan, M.Si tentang: Persiapan akselerasi transformasi Perguruan Tinggi Negeri Satuan Kerja (PTN Satker) menjadi Perguruan Tinggi Negeri Badan Layanan Umum (PTN BLU), melalui pendampingan Perguruan Tinggi Negeri Badan Hukum (PTN BH).

Prof Ishak menyampaikan terimakasih kepada USK atas kolaborasi dan dukungan yang telah diberikan. Sebagai PTN yang baru menginjak usia 10 tahun, banyak capaian yang telah diraih UTU. Selain karena kerja keras semua pihak, aspek penting yang berkontribusi positif adalah unsur pimpinan di UTU mulai dari rektor hingga turunannya, ada atas izin penempatan dari Rektor USK.

“Bisa dikatakan, UTU ini kampus ketiganya USK, setelah PSDKU USK di Gayo Lues. Maka tanggung jawab memajukan UTU juga ada pada USK,” sebut Rektor UTU.

Selama menjadi PTN Satker, banyak prestasi yang UTU raih. Karena itu, UTU bersiap naik kelas menjadi PTN BLU. Sebagai kampus sumber, UTU meminta USK melakukan pendampingan agar proses perubahan ke PTN BLU berjalan sesuai rencana.

“Kami memohon dukungan USK dari semua aspek untuk mengejar ketertinggalan, dan naik kelas dari PTN Satker ke BLU. Sehingga kami bisa melengkapi semua persyaratan untuk menjadi PTN BLU di lingkup Kemendikbudristek,” ujar Prof Ishak.

Menanggapi hal ini, Rektor USK, Prof. Dr. Ir. Marwan menyatakan komitmen untuk terus membantu UTU tumbuh, berkembang dan maju. Utamanya percepatan akselerasi menjadi PTN BLU dari PTN Satker.

“Program tentang revitalisasi pengembangan PTN di Indonesia dimulai dari tahun 2023, USK sebagai satu dari 21 PTN BH diminta oleh Kemendikbudristek untuk mendampingi PTN Satker di Aceh naik kelas ke PTN BLU. Kami siap mendampingi UTU,” kata Prof Marwan.

Menurutnya, USK yang sudah merasakan status PTN BLU sejak 2018 hingga kini sudah PTN BH, menjadi bekal pengalaman yang bisa diberikan kepada UTU untuk percepatan akselerasi. Tidak hanya UTU, di Aceh ada dua kampus lain yang juga masih PTN Satker, yakni Unsam dan ISBI.

“Yang pasti ada kemudahan ketika naik kelas menjadi PTN BLU, terutama sisi fleksibilitas pengelolaan keuangan. USK berharap, nantinya dengan perubahan menjadi PTN BLU, mutu dan pelayanan UTU makin meningkat,” harap Rektor USK. [*]

Keyword:


Editor :
Indri

riset-JSI
Komentar Anda