kip lhok
Beranda / Berita / Aceh / Vaksinasi Booster di Aceh Masih Jauh dari Target, Begini Saran Mengejar Ketertinggalan

Vaksinasi Booster di Aceh Masih Jauh dari Target, Begini Saran Mengejar Ketertinggalan

Minggu, 26 Juni 2022 14:30 WIB

Font: Ukuran: - +

Reporter : Akhyar

Foto: Jalan Ary Official/Dialeksis


DIALEKSIS.COM | Aceh - Kondisi hari ini, capaian vaksinasi untuk dosis ketiga atau booster di Provinsi Aceh relatif masih kecil dari target yang telah ditentukan. Saat ini dikabarkan capaian vaksinasi booster baru berjalan sebanyak 19,41 persen alias 782.123 orang.

Menyikapi hal tersebut, Ketua Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Provinsi Aceh dr Safrizal Rahman menyayangkan kondisi minimnya capaian vaksinasi booster di Aceh.

Apalagi, kata dia, menimbang trends penyebaran Corona Virus Disease 2019 (Covid-19) di nasional dalam beberapa hari ke belakang mulai mengalami peningkatan. 

Menurutnya, untuk mengejar ketertinggalan capaian vaksinasi booster, pemerintah pusat atau setidaknya pemerintah provinsi menyampaikan program vaksinasi tersebut untuk digalakkan kembali kepada semua.

“Harus ada announcement (pengumuman) atau komando secara terpusat yang mengatakan bahwa kita bergerak menuju booster wajib untuk semuanya. Jadi kita akan bergerak lagi. Minimal dilakukan seperti program dosis vaksin satu dan dua,” ujar dr Safrizal kepada reporter Dialeksis.com, Banda Aceh, Minggu (26/6/2022).

Di sisi lain, Ketua IDI Aceh ini memandang penurunan angka penyebaran Covid-19 yang sebelumnya sempat turun secara signifikan serta ditambah dengan pembebasan berbagai macam syarat seperti berpergian tidak perlu lagi menggunakan swab test atau bebas lepas masker di luar ruangan menyebabkan upaya pencapaian vaksinasi agak senyap.

Karenanya, dr Safrizal dalam berbagai diskusi dan wawancara tak pernah bosan-bosan mengingatkan masyarakat Aceh untuk terus berusaha meningkatkan Herd Immunity (kekebalan kelompok) dengan cara lengkap vaksinasi.(Akhyar)

Keyword:


Editor :
Redaksi

riset-JSI
Komentar Anda