kip lhok
Beranda / Berita / Aceh / Wabah Corona, 61 Ribu Kepala Keluarga di Aceh Akan Terima Bantuan Sembako

Wabah Corona, 61 Ribu Kepala Keluarga di Aceh Akan Terima Bantuan Sembako

Senin, 06 April 2020 08:30 WIB

Font: Ukuran: - +

Rapat Koordinasi instansi terkait dan Gugus Tugas untuk penyaluran paket sembako kepada 61 ribu kepala keluarga di Aceh.


DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Pemerintah Aceh akan salurkan bantuan sembako kepada 61 ribu Kepala Keluarga (KK) yang terdampak Covid-19 yang tersebar di 23 kabupaten/kota di Provinsi Aceh.

Masyarakat yang menerima bantuan sembako ini diluar dari penerima Program Keluarga Harapan (PKH) dan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT).

Pemerintah Aceh melibatkan berbagai pihak untuk menyalurkan bantuan sembako ini, termasuk Pendamping PKH, Tagana, TNI dan Polri, Rapi, Posko Masyarakat Sipil, dan Relawan lain tingkat gampong.

Ketua Posko Masyrakat Sipil Agusta Mukhtar mengatakan, penerima bantuan sembako ini berdasarkan data dari pemerintah kabupaten/kota, penerima sembako ini dipastikan masyarakat yang terdampak Covid-19 secara ekonomi.

“Kami ikut dilibatkan untuk menyalurkan bantuan ini, hasil pertemuan kemarin membicara skema bantuan sembako untuk 61 ribu KK,” kata Agusta Mukhtar, saat dihubungi DIaleksis.com, Senin (6/4/2020) di Banda Aceh.

Menurut Agusta, tahap pertama bantuan sembako ini disalurkan dalam minggu ini, itu diperiotaskan kepada masyarakat yang terdampak Covid-19 secara ekonomi.

Agusta menyebutkan, per paket bantuan sembako yang dibagikan kepada masyarakat senilai Rp200.000, bantuan sembako ini berlaku hingga dinyatakan masa darurat Covid-19 selesai. 

Keyword:


Editor :
Zulkarnaini

riset-JSI
Komentar Anda