Airlangga Isyaratkan Golkar Fokus Bangun Koalisi Besar
Font: Ukuran: - +
Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto
DIALEKSIS.COM | Jakarta - Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto mengisyaratkan partainya saat ini fokus terhadap upaya membangun koalisi besar. Kerja sama Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 itu merupakan gabungan dari koalisi partai yang saat ini sudah terbentuk.
"Kami bicara koalisi besar. Jadi, ada KIB (Koalisi Indonesia Bersatu), ada Koalisi KIR (Kebangkitan Indonesia Raya), ada yang lain," kata Airlangga di kompleks Istana Kepresidenan, Rabu (3/5/2023).
Menteri Koordinator (Menko) Perekonomian itu menegaskan seluruh persiapan pembentukan koalisi besar harus jelas. Dia pun menganalogikan pembentukan koalisi besar itu dengan sebuah perusahaan yang ingin mendaftarkan diri pada bursa saham.
"Seperti perusahaan masuk IPO (penawaran umum perdana), persyaratannya banyak, ada pajaknya harus clearence, harus punya dana, kan gitu; baru bisa listing, baru masuk bursa," ujar dia.
Pembentukan koalisi besar mengemuka usai Presiden Jokowi menggelar pertemuan dengan lima pimpinan partai pendukung pemerintah di Kantor DPP PAN pada 2 April 2023. Kegiatan serupa kembali dilakukan Kepala Negara dengan menggelar pertemuan dengan enam ketum parpol di Istana Negara, Selasa, 2 Mei 2023.
Sementara itu, Airlangga dijadwalkan bertemu Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar di Plataran Senayan, Jakarta, pada hari ini. Airlangga mengatakan pertemuan tersebut dalam rangka halal bihalal.