DIALEKSIS.COM | Sumut- Komando Resort Militer 022/Pantai Timur merilis hingga saat ini terdapat 19 korban yang ditemukan dalam insiden tenggelamnya KM Sinar Bangun di perairan Danau Toba, Sumatera Utara, pada Senin, 18 Juni 2018, sekitar pukul 17.20. Rinciannya, 18 orang selamat dan satu orang meninggal. Identitas satu korban yang meninggal itu pun sudah diketahui. Adapun Korban hilang sejauh ini diidentifikasi sebanyak 166 orang.
Evakuasi korban dilakukan Kapal Ferry KMP Sumut I, KMP Sumut II, dan Kapal Kayu Cinta Dame. Berdasarkan data Komando Resort Militer 022/Pantai Timur , jumlah korban yang dirawat di Rumah Sakit Umum Daerah dr Hadrianus Sinaga sebanyak tiga orang, yakni:
Sementara itu, terdapat 11 korban yang dirawat di Puskesmas Simarmata, yaitu:
Adapun empat korban lain dirawat di Puskesmas Tigaras, yaitu:
Angkutan penyeberangan Danau Toba, KM Sinar Bangun, terbalik sekitar pukul 17.10, Senin, 18 Juni 2018. Kapal kayu tersebut berangkat dari Pelabuhan Tigaras, Simalungun, menuju Pelabuhan Simanindo, Kabupaten Samosir, dengan membawa sekitar 80 penumpang. (arn/rel)