kip lhok
Beranda / Berita / Longsor! Hati- Hati Jalan Tutut- Geumpang

Longsor! Hati- Hati Jalan Tutut- Geumpang

Minggu, 31 Oktober 2021 16:15 WIB

Font: Ukuran: - +

Reporter : Baga

DIALEKSIS.COM| Meulaboh- Bagi Anda yang ingin melintasi Jalan Tutut- Geumpang (Meulaboh- Pidie) harus hati-hati. Ruas jalan ini longsor dan diperkirakan ada beberapa titik lagi yang bakal longsor.

Curah hujan yang tinggi selama beberapa hari terahir mengakibatkan badan jalan Tutut- Geumpang Perbatasan Meulaboh- Pidie, tepatnya di Desa Tungkop Kecamatan Sungai Mas, Aceh Barat dilanda longsor.

Untuk membantu masyarakat yang menggunakan ruas jalan ini demi tidak terjadinya musibah, personil Lantas Kabupaten Aceh Barat turun kelokasi longsor. Para petugas Lantas ini memasangi garis Police Line, memasangi rambu- rambu peringatan jalan longsor, serta memasang bendera peringatan di pinggir jalan.

“Benar ada longsor di ruas jalan Tutut- Geumpang, Kasat Lantas Aceh Barat bersama personilnya pada Minggu (31/10/2021) sudah turun kelokasi memasang rambu-rambu, agar pengguna jalan untuk esktra hati hati,” sebut Dirlantas Polda Aceh, Kombes. Pol. Dicky Sondani, menjawab Dialeksis.com.

Menurutnya, Kasat Lantas Aceh Barat, Iptu Sugeng Riyadi SH MH, yang turun kelapangan bersama Kanit Dikyasa, serta personel Lantas Aceh Barat, menemukan fakta dikawasan jalan longsor itu juga ditemukan badan jalan yang mulai retak-retak.

Longsor sedalam 40 meter itu sudah memakan badan jalan, da nada titik jalan yang mengalami retak-retak, bila terus hujan diperkirakan badan jalan ini akan putus, sehingga akses di ruas jalan ini akan terputus.

“Kami minta masyarakat yang mengunakan ruas jalan ini untuk ekstra hati-hati, waspada, perhatikan kondisi lapangan. Jangan memaksakan diri bila melihat keadaan jalan yang sudah retak untuk dilalui kenderaan,” pinta Dicky.


Keyword:


Editor :
Redaksi

riset-JSI
Komentar Anda