kip lhok
Beranda / Berita / Waspada Cuaca Ekstrem di Aceh Sepekan ke Depan

Waspada Cuaca Ekstrem di Aceh Sepekan ke Depan

Kamis, 23 Mei 2024 14:30 WIB

Font: Ukuran: - +

Reporter : Biyu

Kepala Stasiun Geofisika Aceh Besar Andi Azhar Rusdin, S.Si, M.Sc. Foto: for Dialeksis.com


DIALEKSIS.COM | Aceh - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprediksi Aceh berpotensi mengalami cuaca ekstrem seperti hujan lebat disertai kilat/petir dan angin kencang dalam sepekan ke depan. Kepala Stasiun Geofisika Aceh Besar Andi Azhar Rusdin, S.Si, M.Sc meminta masyarakat waspada dan berhati-hati mengantisipasi dampak yang mungkin terjadi.

"Sesuai analisis BMKG, faktor cuaca global dan regional mempengaruhi kondisi cuaca di sebagian wilayah Indonesia, termasuk Aceh, dalam seminggu ke depan," ujar Andi Azhar kepada Dialeksis.com Kamis, 23 Mei 2024.

Menurut BMKG, pada 21-22 Mei 2024, Aceh berpotensi diguyur hujan dengan intensitas sedang hingga lebat. Potensi hujan lebat juga diperkirakan terjadi pada 25-27 Mei di wilayah Aceh dan sejumlah provinsi lain di Indonesia.

Peningkatan curah hujan di Aceh dan wilayah lain dipicu oleh beberapa faktor, di antaranya aktivitas gelombang atmosfer Rossby Ekuatorial di wilayah Indonesia Timur dan gelombang atmosfer Kelvin di Sumatera Barat.

"Kondisi tersebut mampu meningkatkan potensi pertumbuhan awan hujan di wilayah terdampak, termasuk Aceh," kata Andi Azhar.

BMKG memperingatkan masyarakat untuk waspada terhadap potensi cuaca ekstrem seperti puting beliung, hujan lebat disertai kilat/petir, hujan es, dan dampaknya seperti banjir, tanah longsor, banjir bandang, genangan, angin kencang, pohon tumbang, serta jalan licin.

"Masyarakat diimbau agar meningkatkan kewaspadaan dan berhati-hati dalam seminggu ke depan mengantisipasi kemungkinan terjadinya cuaca ekstrem," imbau Andi Azhar.

Keyword:


Editor :
Redaksi

riset-JSI
Komentar Anda