kip lhok
Beranda / Ekonomi / Kendalikan Inflasi, Pemda Diminta Gencarkan Pasar Murah dan Bansos

Kendalikan Inflasi, Pemda Diminta Gencarkan Pasar Murah dan Bansos

Senin, 08 Januari 2024 16:00 WIB

Font: Ukuran: - +

Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Muhammad Tito Karnavian mengajak Pemerintah Daerah (Pemda) untuk menggelar pasar murah dan menyalurkan bantuan sosial (Bansos) kepada masyarakat dalam rangka mengendalikan inflasi, Senin (8/1/2024). [Foto: dok. Kemendagri]


DIALEKSIS.COM | Jakarta - Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Muhammad Tito Karnavian memberikan semangat baru dalam menghadapi tantangan inflasi dengan meminta Pemerintah Daerah (Pemda) untuk gencar mengadakan pasar murah dan menyalurkan bantuan sosial (Bansos) kepada masyarakat.

Dalam rapat koordinasi pengendalian inflasi daerah, Mendagri menyoroti variasi kondisi inflasi di berbagai daerah meskipun tingkat nasional terkendali. 

"Kegiatan pasar murah ini sangat bermanfaat untuk masyarakat agar mereka dapat tercukupi, terutama yang tidak mampu," ungkap Mendagri dari Gedung Sasana Bhakti Praja, Jakarta, Senin (8/1/2024).

Ia memotivasi Pemda untuk bergerak aktif dengan memanfaatkan anggaran reguler, Anggaran Belanja Tidak Terduga (BTT), dan Dana Dekonsentrasi di awal tahun anggaran. 

"Digenjot kegiatan pasar murahnya, karena kegiatan ini akan memberikan dampak positif secara ekonomi dan kemanusiaan," tambahnya.

Tak hanya itu, Mendagri juga meminta Inspektur Jenderal (Irjen) Kemendagri untuk memeriksa daerah-daerah yang telah sukses melaksanakan gerakan pasar murah. Pemeriksaan ini tidak hanya sebagai evaluasi, tetapi juga sebagai catatan keberhasilan kepala daerah dalam memberikan manfaat kepada masyarakat.

Sebagai penghargaan atas upaya daerah dalam mengendalikan inflasi, Mendagri bersama Kementerian Keuangan (Kemenkeu) akan memberikan dana insentif. 

"Tahun lalu, sebanyak Rp1 triliun Dana Insentif Fiskal telah diberikan kepada daerah yang dinilai berhasil mengendalikan laju inflasi," [*]

Keyword:


Editor :
Indri

riset-JSI
Komentar Anda