kip lhok
Beranda / Gaya Hidup / 8 Tradisi Menarik Masyarakat Indonesia Sebelum Lebaran: Apakah Daerahmu Termasuk?

8 Tradisi Menarik Masyarakat Indonesia Sebelum Lebaran: Apakah Daerahmu Termasuk?

Selasa, 09 April 2024 10:30 WIB

Font: Ukuran: - +

Ilustrasi menyambut tradisi unik menjelang Hari Raya Idul Fitri. Foto: net


DIALEKSIS.COM | Nasional - Indonesia selalu dikenal dengan kekayaan budaya dan tradisi yang memukau. Tidak hanya sebagai momen kebersamaan, berbagai daerah di Indonesia memiliki tradisi unik menjelang Hari Raya Idul Fitri yang patut dicatat.

Berikut ini adalah 8 Tradisi Unik Indonesia Sebelum Lebaran yang beragam, seperti dilansir dari sumber-sumber terpercaya:

1. Meugang atau Makmeugang: Aceh

Meugang adalah tradisi menyembelih hewan sapi atau kambing yang dilaksanakan tiga kali dalam setahun, termasuk saat Ramadan dan Idul Adha. Daging hasil penyembelihan tersebut kemudian dimasak dan dibagikan bersama warga setempat.

2. Bakar Gunung Api: Bengkulu

Ritual Bakar Gunung Api atau Ronjak Sayak dilakukan dengan membakar batok kelapa pada malam takbiran atau malam ke-27 Ramadan, menandai kedatangan bulan suci.

3. Batobo: Riau

Tradisi Batobo mengantar pulang perantau dengan mengarak mereka melintasi sawah menuju tempat berbuka puasa bersama keluarga. Ini menjadi momen silaturahmi yang dinanti-nanti.

4. Grebeg Syawal: Yogyakarta

Grebeg Syawal dilakukan sebelum atau pada 1 Syawal dengan membawa gunungan lanang ke Masjid Gede Kraton Yogyakarta. Ritual ini menggambarkan kedermawanan Sultan kepada rakyatnya.

5. Ngejot: Bali

Ngejot adalah tradisi memberi makanan kepada tetangga sebagai ungkapan terima kasih. Ragam hidangan disajikan, mulai dari makanan siap saji hingga buah-buahan.

6. Bakar Ilo Sanggari: Nusa Tenggara Barat (NTB)

Tradisi ini melibatkan pembuatan lentera dari bambu yang dilumuri minyak biji jarak. Dipercaya dapat mengundang malaikat dan roh leluhur untuk memberikan berkah di hari Lebaran.

7. Meriam Karbit: Pontianak

Meriam Karbit diramaikan di malam takbiran oleh warga sekitar Sungai Kapuas untuk merayakan kedatangan Idul Fitri.

8. Tumbilotohe: Gorontalo

Serupa dengan Bakar Ilo Sanggari, masyarakat Gorontalo memasang lampu minyak di rumah mereka sebagai bagian dari tradisi menyambut Lebaran.

Demikianlah sebagian kecil dari kekayaan tradisi Indonesia sebelum Lebaran. Apakah tradisi dari daerah Anda juga termasuk di antaranya?

Keyword:


Editor :
Redaksi

riset-JSI
Komentar Anda