Selasa, 04 November 2025
Beranda / Pertahanan dan Keamanan / Agar Aman dan Bergizi, KKP Latih Cara Olah Ikan untuk Program MBG

Agar Aman dan Bergizi, KKP Latih Cara Olah Ikan untuk Program MBG

Minggu, 02 November 2025 09:30 WIB

Font: Ukuran: - +

Reporter : Indri

Chef Gun Gun dari Unilever Food Solutions Indonesia, yang memperagakan cara mengolah ikan menjadi menu sehat dan aman dikonsumsi. [Foto: dok. KKP]


DIALEKSIS.COM | Jakarta - Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) menegaskan pentingnya penerapan keamanan pangan dalam pengolahan ikan untuk mendukung program Makan Bergizi Gratis (MBG).

Plt. Direktur Jenderal Penguatan Daya Saing Produk Kelautan dan Perikanan (PDSPKP) Machmud mengatakan, para pengelola Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) harus memahami standar mutu bahan baku dan teknik pengolahan ikan yang aman.

“Melalui bimtek ini, kami ingin para pengelola SPPG memahami standar mutu bahan baku dan mampu menerapkan teknik pengolahan produk yang higienis, menarik, serta aman dikonsumsi,” ujar Machmud dalam keterangan resmi yang diterima pada Minggu (2/11/2025).

Kegiatan bimbingan teknis (bimtek) ini digelar KKP sepanjang Oktober bekerja sama dengan Badan Gizi Nasional (BGN) dan Unilever Indonesia. Peserta dibekali keterampilan mengolah ikan patin, kembung, dan udang agar sesuai dengan standar keamanan pangan.

Tenaga Ahli Bidang Sistem dan Tata Kelola BGN, Nikendarti H. Gandini, menegaskan bahwa keamanan pangan menjadi aspek utama dalam penyediaan makanan bergizi di sekolah.

“Program Makan Bergizi Gratis ini tidak hanya soal gizi, tapi juga tentang memastikan makanan aman dari kontaminasi dan diolah sesuai prinsip keamanan pangan,” katanya.

Dalam kegiatan tersebut, peserta juga mengikuti demo cooking bersama Chef Gun Gun dari Unilever Food Solutions Indonesia, yang memperagakan cara mengolah ikan menjadi menu sehat dan aman dikonsumsi.

Bimtek ini menjadi bagian dari Bulan Bakti KKP 2025, sebagai langkah memperkuat kapasitas pengelola gizi sekolah agar anak-anak Indonesia mendapat asupan ikan yang bergizi, aman, dan menyehatkan. [in]

Keyword:


Editor :
Redaksi

riset-JSI