kip lhok
Beranda / Berita / Nasional / Crazy Rich Bandung Doni Salmanan Dilaporkan Terkait UU ITE, Ini Profilnya

Crazy Rich Bandung Doni Salmanan Dilaporkan Terkait UU ITE, Ini Profilnya

Kamis, 03 Maret 2022 15:00 WIB

Font: Ukuran: - +


Doni Salmanan, Crazy Rich Bandung. [Foto: Instagram]


DIALEKSIS.COM | Jakarta - Bareskrim Polri menerima laporan terharap terduga afiliator binary option aplikasi Binomo, Crazy Rich Bandung Doni Salmanan. Laporan tersebut terkait UU ITE.

Karo Penmas Divisi Humas Polri Brigjen Ahmad Ramadhan mengatakan, pihaknya sedang menyelidiki laporan ini. Direktorat Tindak Pidana Siber (Dittipidsiber) Bareskrim Polri sedang bergerak.

“Terkait dengan laporan saudara DS, bahwa benar ada laporan ke Bareskrim Polri yang telah diterima dan saat ini kasus itu dalam tahap penyelidikan oleh penyidik Dittipidsiber Polri,” kata Ahmad di Mabes Polri, Jakarta, sebagaimana dikutip dari laman humas.polri.go.id, Kamis (3/3/2022).

Sebelumnya, Dirtipideksus Bareskrim Polri, Whisnu Hermawan mengatakan, pihaknya sedang ‘membidik’ tiga afiliator Binomo lain. Salah satunya adalah Doni Salmanan. Sejauh ini Bareskrim Polri telah menetapkan Crazy Rich Medan, Indra Kenz sebagai tersangka. Indra ditahan terkait peranannya yang diduga sebagai afiliator binary option.

Whisnu mengatakan, pihaknya sedang melakukan pengembangan lebih lanjut terkait kasus tersebut. Dia menyebut sejumlah saksi masih dimintai keterangan. “Saya juga ada pengembangan untuk tersangka afiliator lain, tapi saat ini saksinya masih kita dalami. Ya di kita mungkin ada dua lagi, dari keterangan saksi, ya,” kata Whisnu.

Diadukan ke ranah hukum, siapa sosok Doni Salmanan yang dijuluki Crazy Rich Bandung?

Melansir dari beautynesia.id, Doni Salmanan merupakan pria asal Bandung, kelahiran Oktober 1998. Namanya dikenal juga sebagai Crazy Rich Bandung.

Ia suka berbagi ke banyak orang yang ditemuinya di jalan-jalan sekitaran Bandung. Tak hanya itu saja, Doni pun pernah mengaku iseng dan gabut sampai donasi Rp1 miliar ke Reza Arap, saat suami Wendy Walters tersebut tengah melakukan live streaming di YouTubenya.

Sebelum sukses sampai posisi saat ini, Doni Salmanan mengaku hanya lulusan Sekolah Dasar (SD). Ia pun pernah melakoni pekerjaan kuli bangunan dan office boy. Namun kini, namanya sukses sebagai pengusaha yang miliki gaji miliaran per bulannya.

Sejak 2018 lalu, ia mencoba peruntungannya di dunia saham dengan modal ratusan ribu. Siapa sangka ia mendapatkan keuntungan sampai puluhan juta. Bahkan, di tahun yang sama ia pernah mendapatkan Rp28.5 juta.

Pria berusia 23 tahun ini juga memiliki kanal YouTube sendiri. Miliki 2,07 juta subscriber, ada banyak konten yang dibagikannya mulai dari konten donasi, daily vlog, sampai review motor-mobil mewah.

Desember 2021 lalu, ia baru mempersunting selebgram cantik, Dinan Nurfajrina. Mahar yang diberikannya pun berjumlah fantastis, yakni berlian seberat 4,666 karat dan uang sekitar $US 15 ribu atau sekitar Rp215 juta.


Keyword:


Editor :
Zakir

riset-JSI
Komentar Anda