Kamis, 06 November 2025
Beranda / Berita / Nasional / Mendagri: Stabilitas Pasokan dan Harga Beras Jadi Peredam Inflasi

Mendagri: Stabilitas Pasokan dan Harga Beras Jadi Peredam Inflasi

Rabu, 05 November 2025 19:30 WIB

Font: Ukuran: - +

Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian menyatakan, beras berhasil menjadi faktor utama peredam inflasi bulan ini, yang mencerminkan kinerja positif seluruh pihak dalam menjaga stabilitas harga dan pasokan pangan secara nasional. [Foto: Puspen Kemendagri]


DIALEKSIS.COM | Jakarta - Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian menyatakan, beras berhasil menjadi faktor utama peredam inflasi bulan ini, yang mencerminkan kinerja positif seluruh pihak dalam menjaga stabilitas harga dan pasokan pangan secara nasional.

“Alhamdulillah, beras menjadi peredam inflasi bulan ini. Ini menunjukkan kinerja positif dari seluruh pihak, terutama di sektor pangan, dalam menjaga stabilitas harga dan pasokan,” kata Mendagri dalam keterangan resmi, Rabu (5/11/2025).

Kinerja sektor pertanian kembali menunjukkan hasil positif. Berdasarkan data terbaru Badan Pusat Statistik (BPS), harga beras nasional tercatat mengalami penurunan (deflasi) pada Oktober 2025 dan berperan signifikan sebagai peredam laju inflasi nasional.

Mendagri mengatakan, tekanan inflasi global masih terjadi akibat kenaikan harga emas internasional yang mencapai lebih dari 40 persen karena faktor geopolitik dunia.

Namun, kata Tito Karnavian di dalam negeri, koordinasi pemerintah pusat dan daerah berhasil menjaga stabilitas harga bahan pokok, termasuk beras yang justru mengalami deflasi di sebagian besar provinsi. 

“Pangan kita genjot terus biar harga bagus dan ketersediaan bagus. Kami mohon dukungan dari Menteri Pertanian yang mengatur dan memperkuat sektor ini,” ujar Mendagri. [*]

Keyword:


Editor :
Indri

riset-JSI