Beranda / Berita / Nasional / Satgas Catat 7 Provinsi Alami Kenaikan Covid-19, Sedangkan 6 Provinsi Alami Turun Kasus

Satgas Catat 7 Provinsi Alami Kenaikan Covid-19, Sedangkan 6 Provinsi Alami Turun Kasus

Sabtu, 19 Desember 2020 09:00 WIB

Font: Ukuran: - +

Foto: Ist


DIALEKSIS.COM | Jakarta - Pandemi Covid-19 masih belum juga menunjukkan sinyal akan segera berakhir. Jumlah kasus baru terus bertambah, begitu pula dengan kasus kematian.

Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 Wiku Adisasmito meminta provinsi prioritas untuk memperhatikan perkembangan tersebut guna mengatasi pandemi.

"Jika dilihat pada kasus positif minggu ini, terdapat 7 provinsi yang mengalami kenaikan kasus positif, sedangkan yang mengalami penurunan ada 6 provinsi," jelasnya sebagaimana dikutip dari laman resmi Satgas Covid-19.

Jawa Tengah menjadi provinsi dengan kenaikan kasus urutan teratas pada pekan ini. Provinsi ini mencatatkan kenaikan tertinggi jumlah kasus positif yaitu 88,8 persen, disusul Sulawesi Selatan yang naik 60,6 persen, dan Jawa Timur naik 39,1 persen.

Provinsi prioritas lain yang juga mengalami kenaikan di antaranya Kalimantan Selatan yang meningkat 12,4 persen, DKI Jakarta naik 4,1 persen, Sumatera Utara naik 2,1 persen dan Riau naik 0,8 persen.

"Terutama pada 7 provinsi yang mengalami kenaikan kasus positif pada minggu ini agar mengevaluasi penanganan Covid-19 di wilayahnya masing-masing agar dapat segera menurun," katanya.

Sementara itu, jika dilihat pada penurunan kasus positif, Papua mengalami penurunan tertinggi sebesar 80,7 persen. Disusul Aceh turun 27,7 persen dan Bali turun 27,6 persen.

Provinsi prioritas lain yang juga menurun kasusnya yakni di Sumatera Barat penurunan 28,6 persen, Kalimantan Timur menurun 11,8 persen dan Jawa Barat menurun 7,5 persen.

"Saya mengapresiasi 6 provinsi yang mengalami penurunan kasus positif pada minggu ini. Namun saya tetap mengimbau untuk waspada," lanjut Wiku.

Peningkatan Angka Kematian

Di sisi lain, minggu ini terdapat 7 provinsi prioritas yang mengalami kenaikan angka kematian. Jumlah provinsi prioritas ini lebih dari 50 persen dari total provinsi prioritas sebanyak 13 provinsi.

Sulawesi Selatan menjadi yang tertinggi dalam kenaikan kasus kematian yakni mencapai 133,3 persen. Disusul Kalimantan Timur dengan kenaikan 94,1 persen dan Jawa Tengah mengikuti dengan kenaikan 55,0 persen.

Provinsi lainnya yang juga mengalami kenaikan di antaranya Jawa Barat naik 49,2 persen, Jawa Timur naik 41,6 persen, Kalimantan Selatan naik 36,4 persen, dan Riau naik 26,9 persen.

Sementara itu pada sisi penurunan, Papua menjadi yang tertinggi turun 66,7 persen, disusul Sumatera Barat turun 53,6 persen, Sumatera Utara turun 35,3 persen, Aceh turun 33,3 persen dan DKI Jakarta turun 32,2 persen.

Meski demikian, data tersebut menurut Wiku menunjukkan bahwa perkembangan ada 5 provinsi prioritas yang mengalami perkembangan ke arah yang kurang baik minggu ini. Di antaranya Sulawesi Selatan, Kalimantan Selatan, Jawa Timur, Jawa Tengah, dan Riau.

"Ditandai dengan baik jumlah kasus positif dan kematian mengalami peningkatan yang cukup tinggi. Mohon 5 provinsi ini benar-benar memperbaiki penanganan di wilayahnya masing-masing, agar kesembuhan dapat meningkat dan kematian menurun," ujarnya [cnnindonesia].

Keyword:


Editor :
Redaksi

riset-JSI
Komentar Anda