kip lhok
Beranda / Gaya Hidup / Olah Raga / Liverpool Melenggang ke Final Piala FA, Setelah Bungkam Manchester City 2-3

Liverpool Melenggang ke Final Piala FA, Setelah Bungkam Manchester City 2-3

Minggu, 17 April 2022 08:00 WIB

Font: Ukuran: - +

[Foto: Ilustrasi, Reuters/Phil Noble]



DIALEKSIS.COM | Olahraga - Peluang Liverpool untuk menambah koleksi gelar musim ini terbuka lebar setelah memastikan satu tempat di babak final Piala FA. Menghadapi Manchester City di Wembley Stadium, Sabtu (16/4/2022), Liverpool menang telak dengan skor 3-2.

Tiga gol Liverpool dalam pertandingan ini dicetak oleh Ibrahima Konate dan Sadio Mane (dua gol). Sementara gol balasan Manchester City dicetak oleh Jack Grealish dan Bernardo Silva.

Di partai final, Liverpool akan menghadapi pemenang laga antara Chelsea vs Crystal Palace yang akan digelar di Wembley pada Minggu (17/4/2022) malam.

Berhadapan di Wembley Stadium, permainan tempo cepat ditampilkan Manchester City dan Liverpool di semifinal Piala FA.

Bermain terbuka, City dan Liverpool tidak ragu bertukar serangan dengan tempo cepat, dan keberuntungan berpihak kepada The Reds di awal laga.

Baru sembilan menit bola bergulir di babak pertama, Liverpool berhasil memecah kebuntuan. Adalah Ibrahima Konate yang mencatatkan namanya di papan skor usai meneruskan umpan dari Andrew Robertson.

Tertinggal satu gol, para pemain City terlihat gugup dan seakan sulit menemukan ritme permainan. Penguasaan bola mereka pun dengan mudah dipatahkan para pemain Liverpool.

Memasuki menit 17, kemelut terjadi di depan gawang City menyusul blunder yang dilakukan John Stones.

Stones mengoper bola kepada penjaga gawang Zack Steffen yang kemudian wajahnya merah padam setelah bola yang sempat disentuhnya dicocor Sadio Mane ke dalam gawang. Liverpool memimpin 0-2.

Manchester City mencoba mengejar ketertinggalan. Dimotori Jack Grealish, The Citizens beberapa kali menebar ancaman. Peuang terbaik didapat City di menit Gabriel Jesus di menit 30. Sayang, bola berhasil direbut dan dibuang oleh Virgil van Dijk sebelum Jesus menceploskannya ke gawang.

Jelang turun minum, papan skor kembali berubah. Tidak terkawal, Sadio Mane meneruskan umpan Thiago Alcantara dan menutup babak pertama dengan skor 0-3.

Dua menit bola bergulir di babak kedua, Manchester City berhasil memangkas jarak. Serangan cepat yang dibangun The Citizens berhasil mengubah papan skor 1-3 lewat gol Jack Grealish.

Masih tertinggal dua gol, Manchester City terus menekan. Permainan mereka bisa dikatakan jauh lebih baik ketimbang babak pertama. Di menit 55, City nyaris kembali memangkas jarak jika saja bola yang disepak Gabriel Jesus tidak dibendung Alisson.

Peluang kembali didapat City di menit 70. Namun lagi-lagi, Alisson berhasil menggagalkan kesempatan yang didapat Jesus. Di sisa waktu pertandingan, Manchester City makin gencar melancarkan tekanan. Memasuki menit 90+1, usaha keras anak-anak asuh Josep Guardiola kembali membuahkan hasil.

Bernardo Silva berhasil memperkecil kedudukan menjadi 2-3. Sayangnya, gol tersebut tak mampu menyelamatkan The Citizens dari kekalahan. Manchester City (4-3-3): Zack Steffen; Joao Cancelo, John Stones, Nathan Ake, Oleksandr Zinchenko; Bernardo Silva, Fernandinho, Jack Grealish; Phil Foden, Gabriel Jesus, Raheem Sterling.

Cadangan: Riyad Mahrez, Liam Delap, Kevin De Bruyne, Rodrigo, Ederson, Ilkay Gundogan, Aymeric Laporte, Ruben Dias, Romeo Lavia.

Manajer: Josep Guardiola.

Liverpool (4-3-3): Alisson; Trent Alexander-Arnold, Ibrahima Konate, Virgil van Dijk, Andy Robertson; Naby Keita, Fabinho, Thiago Alcantara; Mohamed Salah, Luis Diaz, Sadio

Cadangan: Caoimhin Kelleher, Diogo Jota, James Milner, Joe Gomez, Curtis Jones, Jordan Henderson, Kostas Tsimikas, Roberto Firmino, Joel Matip.

Manajer: Jurgen Klopp.

[Suara.com]


Keyword:


Editor :
Redaksi

riset-JSI
Komentar Anda