kip lhok
Beranda / Gaya Hidup / Olah Raga / Menpora Tegaskan PON XXI Aceh-Sumut Tetap Digelar Tahun 2024

Menpora Tegaskan PON XXI Aceh-Sumut Tetap Digelar Tahun 2024

Rabu, 20 Maret 2024 16:00 WIB

Font: Ukuran: - +

Menpora Dito Ariotedjo, Selasa (19/3/2024) siang, menegaskan PON XXI  tetap digelar di Aceh dan Sumut pada tahun 2024. [Foto: egan/Kemenpora.go.id]


DIALEKSIS.COM | Jakarta - Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI) Dito Ariotedjo menegaskan PON XXI Aceh-Sumut akan tetap digelar tahun ini.

"Memang ada isu-isu lokal terkait polemik penyelenggaraan dan anggaran, tapi hal itu sudah diselesaikan," ucap Dito, saat menjawab keresahan Komisi X DPR RI pada Selasa (19/3/2024) siang.

Menpora Dito menyatakan sudah mengundang Pj Gubernur Aceh beserta DPR Aceh dalam suatu pertemuan di bulan Maret ini. Dari pertemuan tersebut terjadi kesepakatan pihak legislatif dan eksekutif Aceh tetap mengawal dan mendukung PON.

“Dan alhamdulillah per 18 Maret kemarin, DPR Aceh sudah mengetok APBA terkait dengan pelaksanaan PON di Aceh 2024, jadi sudah tidak adanya kebuntuan dan deadlock terkait anggaran lokal,” terang Menpora.

Lebih lanjut dinyatakan bahwa Kemenpora masih memprioritaskan dan menggunakan sumber dana Bagian Anggaran Bendahara Umum Negara (BA BUN) untuk penyelenggaraan PON secara keseluruhan. Sehingga secara operasional dirasa relatif aman dan tidak mengganggu program-program prestasi lainnya.

“Memang perlu diakui ini merupakan PON perdana yang dilaksanakan dua provinsi sekaligus. Masing-masing provinsi memiliki kebanggaannya tersendiri. Aceh dan Sumut ingin dua-duanya sebagai penyelenggara yang adil,” sebut Menpora Dito.

Menpora juga mengingatkan bahwa selain PON, juga akan digelar Pekan Paralimpiade Nasional (Peparnas) di kedua provinsi tersebut. Dalam hal ini Kemenpora tengah fokus melakukan koordinasi dengan berbagai instansi untuk memastikan kesuksesannya.

“Saya sampaikan PON dan Peparnas tetap di 2024,” tegas Menpora Dito. [*]

Keyword:


Editor :
Indri

riset-JSI
Komentar Anda