Rabu, 19 Maret 2025
Beranda / Pemerintahan / Ditunjuk Jadi Plt Sekda Aceh, M Nasir Syamaun: Ini Amanah Besar

Ditunjuk Jadi Plt Sekda Aceh, M Nasir Syamaun: Ini Amanah Besar

Selasa, 18 Maret 2025 12:00 WIB

Font: Ukuran: - +

Reporter : Nora

Gubernur Aceh Muzakir Manaf, saat menyerahkan SK Plt. Sekda Aceh kepada M. Nasir, S.IP.,MPA, di Meuligoe Gubernur Aceh, Banda Aceh, Senin, (17/3/2025). Foto: Humas Aceh


DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Gubernur Aceh Muzakir Manaf alias Mualem resmi menunjuk M. Nasir Syamaun sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Sekretaris Daerah (Sekda) Aceh, menggantikan Alhudri yang hanya menjabat selama 28 hari.

Surat Keputusan (SK) penunjukan Nasir Syamaun diserahkan langsung oleh Mualem dalam sebuah acara di Komplek Meuligoe Gubernur Aceh, Senin (17/3/2025).

Usai prosesi penyerahan SK, Nasir menyampaikan bahwa jabatan ini merupakan tanggung jawab besar yang harus dijalankan dengan sepenuh hati.

"Amanah ini harus saya jalankan dengan sepenuh jiwa dan raga, karena ini berdampak pada kehidupan banyak orang, khususnya masyarakat Aceh," ujarnya.

Ia menambahkan, sebagai Plt Sekda, dirinya siap mendukung dan mendorong pencapaian target pemerintahan Aceh, sesuai dengan visi dan misi Gubernur serta Wakil Gubernur.

"Kesejahteraan dan kemakmuran harus hadir di Aceh. Maka sebagai Plt Sekda, saya wajib memastikan visi itu terwujud," tegasnya.

Pada kesempatan itu, Gubernur Aceh berpesan kepada Plt Sekda dan seluruh kepala SKPA untuk bekerja dengan baik sesuai harapan masyarakat Aceh.

“Ingat, kinerja kita adalah demi masyarakat, ini menjadi tanggungjawab kita bersama. Saya ingatkan semua untuk bekerja dengan baik, mempersembahkan yang terbaik bagi masyarakat,” ujar Mualem.

Keyword:


Editor :
Alfi Nora

riset-JSI
ultah dialektis
bank Aceh
dpra
bank Aceh pelantikan
pers