Kamis, 13 Maret 2025
Beranda / Politik dan Hukum / KIP Kota Banda Aceh Terima Penghargaan dari JSI atas Suksesnya Pilkada 2024

KIP Kota Banda Aceh Terima Penghargaan dari JSI atas Suksesnya Pilkada 2024

Selasa, 11 Maret 2025 23:30 WIB

Font: Ukuran: - +

Reporter : Nora

Jaringan Survei Inisiatif (JSI) memberikan piagam penghargaan kepada KIP Kota Banda Aceh atas keberhasilan dalam menyukseskan Pilkada Kota Banda Aceh 2024 yang berlangsung dengan damai dan aman. Penghargaan tersebut diterima langsung oleh Ketua KIP Kota Banda Aceh, Yusri Razali, yang didampingi oleh Ketua Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, SDM, dan Partisipasi Masyarakat, Muhammad Zar, pada Selasa (11/3/2025). Foto: Nora/Dialeksis


DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Jaringan Survei Inisiatif (JSI) memberikan piagam penghargaan kepada Komisi Independen Pemilihan (KIP) Kota Banda Aceh atas keberhasilan dalam menyukseskan Pilkada Kota Banda Aceh 2024 yang berlangsung dengan damai dan aman. 

Penghargaan tersebut diterima langsung oleh Ketua KIP Kota Banda Aceh, Yusri Razali, yang didampingi oleh Ketua Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, SDM, dan Partisipasi Masyarakat, Muhammad Zar, pada Selasa (11/3/2025).

Dalam kesempatan itu, Direktur Eksekutif JSI, Ratnalia Indrisari, mengapresiasi kinerja KIP Kota Banda Aceh. Ia menyampaikan bahwa KIP Kota Banda Aceh telah menunjukkan komitmen yang kuat dalam menjaga integritas, transparansi, dan profesionalisme dalam melaksanakan proses demokrasi. 

“Kerja keras dan dedikasi tim KIP Kota Banda Aceh telah membawa hasil yang luar biasa, sehingga Pilkada Kota Banda Aceh berjalan lancar dan sukses. Kami mengucapkan terima kasih dan penghargaan kepada seluruh tim KIP Kota Banda Aceh. Semoga keberhasilan ini dapat menjadi inspirasi bagi pengembangan demokrasi di Indonesia,” ujarnya.

Sementara itu, Ketua KIP Kota Banda Aceh, Yusri Razali, mengucapkan terima kasih atas pemberian penghargaan tersebut. “Kami tidak menyangka menerima penghargaan ini dari JSI. Ini semua berkat kerja sama yang baik antara kami di KIP Kota Banda Aceh dan rekan-rekan media dalam menyukseskan Pilkada 2024 di Kota Banda Aceh,” kata Yusri.

Namun, Yusri juga mengakui bahwa meski Pilkada berjalan sukses, ada beberapa tantangan yang perlu diperbaiki ke depan.

“Partisipasi pemilih kita masih sedikit di bawah 70%. Harapan kita partisipasi pemilih bisa lebih dari 70%. Oleh karena itu, tantangan ke depan adalah meningkatkan edukasi dan sosialisasi kepada masyarakat agar mereka lebih tertarik dan sadar akan pentingnya memilih pemimpin,” jelas Yusri.

Ke depan, Yusri mengusulkan agar ulama, tokoh adat, dan masyarakat setempat lebih dilibatkan dalam proses pendidikan pemilih.

"Di Aceh, ulama memiliki pengaruh besar. Kami berharap mereka dapat membantu dalam menggerakkan masyarakat untuk berpartisipasi dalam pemilu. Sebagaimana yang diajarkan dalam Islam, memilih pemimpin adalah kewajiban yang tidak boleh diabaikan,” terangnya.

Meski tahapan Pilkada 2024 telah selesai, Yusri menekankan bahwa KIP Kota Banda Aceh tetap akan melanjutkan upaya pendidikan pemilih. Dalam dua tahun ke depan, pihaknya berencana mengadakan kursus-kursus singkat tentang pemilu dan demokrasi bagi pelajar SMA, mahasiswa, dan anak-anak muda. 

"Kami akan menggunakan Rumah Pintar Pemilu yang bekerja sama dengan kampus dan sekolah untuk memberikan literasi pemilu kepada generasi muda, yang nanti akan menjadi pemilih pada Pemilu 2029," pungkasnya.

Keyword:


Editor :
Alfi Nora

riset-JSI
ultah dialektis
bank Aceh
dpra
bank Aceh pelantikan
pers