DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Direktur Forum Bangun Investasi Aceh (Forbina), Muhammad Nur, SH, angkat bicara terkait aktivitas tambang galian C ilegal di kawasan Luengbata, Kecamatan Banda Raya, Banda Aceh, yang diduga mendapat dukungan dari oknum aparat kepolisian.
DIALEKSIS.COM | Kepri - Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) menghentikan sementara aktivitas pemanfaatan pulau-pulau kecil dan ruang laut yang melanggar aturan di Provinsi Kepulauan Riau. Tindakan tegas ini dilakukan di tiga lokasi, yakni Pulau Citlim di Kabupaten Karimun serta Pulau Kapal Besar dan Pulau Kapal Kecil di Kota Batam.
DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Dalam upaya memerangi peredaran rokok ilegal di Tanah Rencong, Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Bea dan Cukai (DJBC) Aceh memusnahkan ratusan ribu batang rokok ilegal hasil penindakan sepanjang tahun 2024 di halaman kantor DJBC Aceh, Selasa (22/7/2025).
DIALEKSIS.OCM | Jantho - Satuan Polisi Pamong Praja dan Wilayatul Hisbah (Satpol PP dan WH) Kabupaten Aceh Besar bersama tim Bea Cukai Banda Aceh melaksanakan penertiban pasar dalam rangka pemberantasan cukai ilegal di wilayah Kecamatan Kuta Baro dan Kecamatan Blang Bintang, Kabupaten Aceh Besar, Jumat (18/7/2025).
DIALEKSIS.COM | Subulussalam - Dalam upaya menegakkan hukum dan memberantas peredaran rokok ilegal, Bea Cukai bekerja sama dengan Satpol PP dan WH Aceh melaksanakan operasi pasar DBHCHT di wilayah Subulussalam dan Aceh Singkil. Kegiatan ini berlangsung selama dua hari, dari tanggal 9 hingga 10 Juli 2025.
DIALEKSIS.COM | Takengon - PLN Unit Pelayanan Pengadaan (ULP) Takengon, Kabupaten Aceh Tengah, putuskan lima aliran listrik yang digunakan nelayan untuk penerangan alat tangkap ilegal di Danau Lut Tawar.
DIALEKSIS.COM | Nagan Raya - Anggota Komisi IV DPR Aceh, Khalid, mendesak Pemerintah Aceh untuk segera menertibkan seluruh izin usaha pertambangan (IUP) dan izin usaha pertambangan khusus (IUPK) yang selama ini dinilai tidak terkendali. Desakan ini terutama ditujukan untuk menghentikan praktik penambangan ilegal yang marak di berbagai daerah dan telah menimbulkan kerusakan lingkungan yang masif.
DIALEKSIS.COM | Jantho - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Aceh Besar melalui personel Pemadam Kebakaran (Damkar) Pos Saree bergerak cepat menangani kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) yang terjadi di kawasan Saree, Gampong Sukamulia, Kecamatan Lembah Seulawah, Kabupaten Aceh Besar, Rabu (2/7/2025).
DIALEKSIS.COM | Jakarta - Kasus dugaan korupsi dalam pengelolaan kuota haji tahun 2024 terus bergulir. Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) membuka peluang untuk memeriksa mantan Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas. Penyelidikan ini bermula dari temuan Panitia Khusus (Pansus) Angket Haji DPR yang mengungkap sejumlah kejanggalan dalam penetapan kuota haji khusus oleh Kementerian Agama saat dipimpin Yaqut.
DIALEKSIS.COM | AS - Ketika Presiden Amerika Serikat Donald Trump memuji apa yang disebutnya sebagai "keberhasilan militer yang spektakuler" dari serangan yang ia otorisasi terhadap Iran, Demokrat dengan cepat menuduhnya telah melampaui kewenangannya. Banyak kritikus menuduh Trump pada Sabtu malam melanggar Konstitusi AS dengan melancarkan serangan militer terhadap situs nuklir Iran tanpa persetujuan Kongres.
DIALEKSIS.COM | Lhokseumawe - Bea Cukai Lhokseumawe kembali berhasil menggagalkan upaya penyelundupan yang merugikan negara. Dalam sebuah operasi penindakan yang dilakukan di Dusun A, Gampong Paloh Punti, Kecamatan Muara Satu, Kota Lhokseumawe, petugas menggerebek sebuah gudang yang diduga digunakan untuk menimbun barang impor ilegal dan rokok ilegal.
DIALEKSIS.COM | Jakarta - Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) menunjukkan komitmennya dalam menjaga kedaulatan laut Indonesia dengan menggagalkan serangkaian aktivitas ilegal di wilayah perairan nasional. Dalam waktu satu pekan, KKP berhasil mengamankan dua kapal ikan asing berbendera Filipina, menertibkan 21 rumpon ilegal di Laut Pasifik, serta menyita 1.950 butir telur penyu ilegal di Kalimantan Barat.
DIALEKSIS.COM | Jakarta - Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) berhasil menyelesaikan penyidikan terhadap enam kasus kapal ikan asing ilegal yang beroperasi di Wilayah Pengelolaan Perikanan Negara Republik Indonesia (WPP-NRI).
DIALEKSIS.COM | NTB - Pangkalan TNI AL (Lanal) Mataram bersama-sama dengan stakeholder terkait berhasil menangkap nelayan Benih Bening Lobster (BBL) ilegal.
DIALEKSIS.COM | Jakarta - Direktorat Tindak Pidana Tertentu (Tipidter) Bareskrim mengungkap kasus tambang pasir ilegal di daerah Klaten, Jawa Tengah. Dalam kasus ini, ACS selaku koordinator lapangan ditetapkan sebagai tersangka.
DIALEKSIS.COM | Jantho - Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Aceh Besar melakukan pembersihan sampah ilegal di beberapa titik yang terdapat di pinggiran jalan protokol/utama dan di pasar induk Lambaro, pasar Keutapang serta pasar peukan Ateuk Kecamatan Kuta Baro, pasca Hari Raya Idul Adha 1446 H, Tahun 2025 M.
DIALEKSIS.COM | Aceh - Sebuah kapal yang mengangkut Ayam Ras Filipina dan barang campuran minuman keras tanpa cukai yang diselundupkan di di Perairan Kepulauan Sangihe berhasil digagalkan oleh Prajurit TNI AL dalam hal ini Tim Second Fleet Quick Response (SFQR) Pangkalan TNI AL (Lanal) Tahuna.
DIALEKSIS.COM | Semarang - Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) menggerebek lima lokasi produksi obat ilegal di Klaten, Jawa Tengah. Operasi yang digelar pada 7-8 Mei 2025 itu dilakukan bersama Korwas PPNS Polda Jateng dan berhasil mengamankan lebih dari 117 ribu produk obat dan jamu ilegal, termasuk yang mengandung bahan kimia berbahaya.
DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Pemerintah Kota (Pemko) Banda Aceh bersama Dewan Perwakilan Rakyat Kota (DPRK) setempat gencar menertibkan baliho ilegal di pusat kota. Langkah tegas ini mendapat dukungan penuh dari Ketua Komisi III DPRK Banda Aceh, Royes Ruslan, yang menilai penertiban perlu dilakukan demi keindahan dan ketertiban wajah ibu kota provinsi.
DIALEKSIS.COM | Jakarta - Dua kapal ikan asing (KIA) berbendera Malaysia ditangkap Kapal Pengawas Kementerian Kelautan dan Perikanan (KP Hiu 16) karena diduga melakukan penangkapan ikan secara ilegal di perairan Indonesia, tepatnya di Selat Malaka. Yang mengejutkan, seluruh anak buah kapal (ABK) ternyata merupakan warga negara Indonesia (WNI).